Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Meiliana/Greysia Terhenti di Perempat Final
07 Januari 2012
Meiliana/Greysia Terhenti di Perempat Final
 
 

Korea Premier Super Series memasuki babak-babak akhir. Satu-satunya wakil merah putih yang tersisa di sektor ganda putri, Meiliana Jauhari/Greysia Polii akhirnya harus mengikut jejak rekan-rekannya untuk tersingkir di kejuaraan dengan hadiah total US$ 1 juta itu.

Meiliana/GreysiaMeiliana/Greysia harus mengakui keunggulan pasangan tuan rumah Ha Jung Eun/Kim Min Jung. Melawan unggulan keempat itu, Meiliana/Greysia hanya mampu mengumpulkan masing-masing 8 dan 9 di pertandingan yang berlangsung selama 35 menit itu.

Pada awalnya kekuatan kami seimbang, namun ketika poin ketinggalan jauh, kami sulit untuk fokus kembali. Sementara lawan terus bermain safe, mereka jarang sekali membuat kesalahan. Tadi kami sudah mencoba tapi inilah hasilnya, mungkin mereka lebih siap dari kami,” kata Meli mengomentari permainannya.

Disisi lain, Greysia pun mengungkapkan performanya hari ini memang tidak sebaik performa mereka sebelumnya saat menghadapi ganda Korea itu. Di Taipei Grand Prix Gold 2011 lalu, Meiliana/Greysia bahkan hanya tinggal beberapa langkah untuk mengalahkan Ha/Kim, tetapi sayang kala itu Greysia harus mengalami cedera bahu akibat menjatuhkan diri saat menjemput bola sulit di depan net.

Cedera saya memang sudah pulih, tetapi kondisi fisik saya pasca cedera memang belum pulih benar. Sekarang mungkin hanya sekitar 70%, dan inilah yang dimanfaatkan lawan. Mereka lebih banyak memberikan bola lob yang menguras banyak tenaga, dan mereka pun tentu lebih terbiasa dengan shuttlecock yang cukup berat,” ujar Greysia.

Di semifinal, Ha/Kim akan berhadapan dengan unggulan pertama asal China, Wang Xiaoli/Yu Yang yang dengan mudah menyingkirkan Sari Shinta Mulia/Yao Lei dengan 21-12 dan 21-10. Sementara tiket lainya berhasil diraih Jung Kyung Eun/Kim Ha Na dari Korea yang mengalahkan unggulan tujuh asal Jepang, Shizuka Matsuo/Mami Naito dengan 21-18 dan 21-13, dan tiket semifinal terakhir menjadi milik Qing Tian/Zhao Yunlei sang unggulan dua, yang mengalahkan Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna dari Jepang dengan 21-16 dan 21-18. Pertemuan antar ganda putri Korea dan China ini tentu akan pemanas yang menarik di turnamen ini.