Laga Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir pada babak semi final Djarum Indonesia Open 2012, cukup menegangkan. Sempat tertinggal di game ketiga, Tontowi/Liliyana terus berusaha mengejar perolehan angka. Keduanya pun berhasil menang melalui rubber game, 21-16, 15-21 dan 21-16.
“Game ketiga sempat keteteran juga, tapi begitu ada kesempatan di angka 15 sama, kita langsung melaju,” tutur Liliyana usai berlaga.
Melawan unggulan kedua asal China, Xu Chen/Ma Jin,di game ketiga menurut pelatih Richard Mainaky, Tontowi/Liliyana sudah berada dalam pola yang benar. Keduanya hanya diwanti-wanti untuk tidak lengah dan tetap fokus pada pertandingan.
Meski begitu, ternyata ada faktor lain yang membantu kemenangan Tontowi/Liliyana selama ini.
“Kami berdua benar-benar merasa terima kasih kepada seluruh suporter Indonesia yang setia mendukung,” ungkap Liliyana.
“Kami gak mau mengecewakan dukungan penuh yang telah diberikan. Jadinya kami terus berusaha akan melakukan yang terbaik,” ujar Tontowi menambahkan.
Pada laga final nanti, juara All England 2012 ini akan berhadapan dengan Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam, asal Thailand.
Pada catatan head to head, Tontowi/Liliyana berhasil menaklukkan seluruh pertandingan dari tiga kali total pertemuan. Pertemuan terakhir keduanya terjadi pada laga Yonex Sunrise India Open 2012. Di situ keduanya menang dengan rubber game, 16-21, 21-12 dan 21-14.
“Melawan mereka kita gak mau lengah. Semoga saja bisa mendapat gelar di turnamen ini,” tambah Liliyana. (NM)