Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > [Kilas Balik 2021] Mutiara Kantongi Gelar Juara dari Slovenia
27 Desember 2021
[Kilas Balik 2021] Mutiara Kantongi Gelar Juara dari Slovenia
 
 

Tahun 2021 masih menjadi tahun yang berat karena pandemi Covid-19 untuk dunia olahraga, termasuk bulutangkis. Namun hal tersebut tak menyurutkan semangat para pemain muda PB Djarum, salah satunya Mutiara Ayu Puspitasari.

Tahun ini Mutiara berhasil menyabet gelar di Slovenia International Series 2021 yang berlangsung pada bulan Mei di Maribor, Slovenia.

Mutiara memastikan diri menduduki podium utama setelah mengalahkan Agnes Korosi dari Hungaria dengan skor 21-14, 19-21, 21-16 dalam 58 menit. Mutiara mengaku, awalnya tak memasang target khusus di Slovenia. Sebab lawannya di sana kebanyakan adalah pemain yang lebih senior dan berpengalaman. Namun pada akhirnya Mutiara bisa membuktikan diri dengan tampil menjadi yang terbaik.

Di bulan Oktober, Mutiara juga ambil bagian pada turnamen Yuzu Isotonic Akmil Open 2021. Mutiara tampil di dua nomor, yaitu tunggal dewasa putri dan tunggal taruna putri. Bermain di dua nomor tentu bukanlah hal yang mudah. Mutiara harus mempersiapkan fisik dan stamina untuk bisa terus tampil maksimal di setiap laganya.

Dari Magelang, Mutiara membawa pulang dua medali semifinalis sebagai hasil terbaiknya. Di nomor dewasa, ia kalah dari Kyla Legiana Agatha, asal Mutiara Cardinal Bandung, dengan skor 15-21, 15-21. Sementara di nomor taruna, Mutiara dihentikan rekan satu klubnya, Ruzana, 16-21, 13-21. (NAF)