Tahun 2021 menjadi awal yang cukup baik bagi pemain ganda, Ni Ketut Mahadewi Istarani. Setelah terpaksa vakum di tahun sebelumnya karena pandemi, Ketut akhirnya bisa mencicipi beberapa turnamen lagi di 2021.
Pada bulan Mei, Ketut berpasangan dengan Serena Kani mengikuti Austrian Open 2021. Dari sana, Ketut/Serena menjadi juara dengan mengalahkan Anna Ching Yik Cheong/Yap Cheng Wen (Malaysia). Ketut/Serena menang dalam 43 menit dengan skor 21-11, 21-16.
Kemudian di awal November, Ketut juga bermain di Yuzu Isotonic Akmil Open 2021. Berlaga di GOR Djarum Magelang, Ketut berhasil merebut dua gelar dari ganda putri dan ganda campuran. Di ganda putri Ketut berpasangan dengan Serena, sementara ganda campuran dengan Dejan Ferdinansyah.
Setelah itu, Ketut melanjutkan perjalanannnya ke Manama, Bahrain. Ia mengikuti dua pertandingan, yaitu Bahrain International Series dan Bahrain International Challenge 2021.
Ketut/Serena menjadi semifinalis di Bahrain International Series 2021 usai terhenti di babak semifinal. Mereka kalah dari pasangan Hong Kong, Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan dengan skor 21-15, 9-21, 20-22.
Di Bahrain International Challenge 2021, Ketut/Serena juga mencapai hasil yang sama sebagai semifinal. Mereka masih belum bisa mengatasi permainan pasangan Hong Kong dan kalah 21-16, 20-22, 15-21 dari Ng/Tsang.
Dengan demikian pada 2021, Ketut berhasil menduduki tiga kali podium juara dan dua posisi semifinalis. (NAF)