Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Junior Championships 2022] Bodhi, Bagas Menang, Alwi, Reza Terhenti
25 Oktober 2022
[BWF World Junior Championships 2022] Bodhi, Bagas Menang, Alwi, Reza Terhenti
 
 

Hasil berbeda diperlihatkan oleh pada pemain tunggal putra masa depan Indonesia pada ajang BWF World Junior Championships 2022. Empat tunggal putra Indonesia yang bertanding hari ini (25/10) di babak kedua, hanya dua saja yang bisa melewatinya. Bodhi Ratana Teja Gotama dan Prahdiska Bagas Shujiwo akan menjadi wakil Indonesia di babak ketiga.

Baik Bodhi maupun Bagas harus bertanding rubber game untuk bisa mencapai babak ketiga. Keduanya melaju usai menang dari wakil Jepang di babak kedua. Bagas menang rubber game 21-18, 16-21, 21-17 atas Daigo Tanioka sementara Bodhi menghentikan Shun Saito dengan 21-19, 19-21, 21-19.

Bagas pandai membaca kondisi dari lawannya. Melihat kondisi fisik lawan menurun, ia tidak membiarkan lawan bisa mengembangkan permainannya.

"Di game pertama saya bermain sudah enak dan percaya diri jadi saya bisa mengontrol permainan dengan baik. Di gim kedua saya merasakan tegang di otot kaki saya, seperti ketarik, mainnya jadi ragu-ragu dan kurang yakin apalagi saat mau ambil bola depan," ujar Bagas kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

Di game ketiga saya coba lebih yakin lagi, main berani dan siap capek. Ngadu kuat saja karena saya lihat kondisi lawan juga sudah menurun dan mulai terpincang-pincang. Mungkin ada cedera. Jadi saya fokus pada permainan saya dengan tidak banyak memberikan dia serangan," sambungnya.

Besok (26/10) di babak ketiga, Bagas akan bersua dengan pemain Thailand, Panitchaphon Teeraratsakul. Pemain inilah yang menghentikan Alwi Farhan kemarin, dengan 21-17, 21-16. Sementara Bodhi akan menghadapi wakil Slovakia, Simeon Suchy. Pemain Indonesia lainnya yang gagal melangkah adalah Muhammad Reza Al Fajri. Ia dikalahkan pemain Kanada, Josh Nguyen dengan 15-21, 21-19, 22-24. (AR)