Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Junior Championships 2013] Kevin/Masita Jumpa Rian/Della di Babak Ketiga
30 Oktober 2013
[BWF World Junior Championships 2013] Kevin/Masita Jumpa Rian/Della di Babak Ketiga
 
 

Di babak keempat, Indonesia dipastikan hanya tinggal memiliki satu wakil di nomor ganda campuran. Hal ini terjadi setelah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Masita Mahmudin dan Rian Swastedian/Della Augustia Surya akan saling bersua di babak ketiga besok (31/10).

Kedua ganda campuran yang masih terus berlaga di ajang Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2013 ini berhasil membukukan kemenangan mudah pada laga Rabu (30/10) pagi. Rian/Della terlebih dahulu menuntaskan pertandingan, menghadapi ganda asal Filipia Jiri Louda/Magdalena Lajdova, Rian/Della berhasil menang dengan 21-16 dan 21-12.

Kemenangan ini dilanjutkan oleh Kevin/Masita yang baru memulai laganya hari ini setelah sehari sebelumnya mereka mendapat bye di babak pertama. Kevin/Masita yang berhadapan dengan ganda asal Kanada, Nathan Cheng/Rachael Honderich juga berhasil menuntaskan laganya hanya dalam tempo 18 menit dan menang 21-17 dan 21-7.

"Di game pertama kami banyak melakukan kesalahan sendiri," ujarnya.

Sementara mengenai laga babak ketiga, Kevin dan Della yang sama-sama merupakan binaan PB Djarum bertutur akan melakukan permainan terbaiknya.

"Kurang lebih sudah tahu permainan lawan, walaupun sama-sama dari Indonesia tentu kita akan tetap fight," lanjut Kevin.

Sementara Della sendiri mengaku meskipun Kevin/Masita lebih diunggulkan, terlebih mereka menghuni unggulan 9/16, Della mengaku akan memberikan perlawanan maksimal untuk menjegal juara Tangkas Junior International Challenge 2013 itu. "Tetap fight, nothing to lose, mengenai hasilnya kan siapa saja yang menang toh sama-sama akan mewakili Indonesia," ujar Della.

Indonesia sendiri memang tinggal menggantungkan harapannya di dua pasangan ini, setelah Rafiddias Akhdan Nugroho/Febriani Endar Kusumawati dan Arsya Isnanu Ardi Putra/Setyana Mapasa sudah harus terhenti di babak pertama kemarin (29/10).

Berikutnya akan dipertandingkan di Indoor Stadium Huamark adalah nomor tunggal putra. Dimana keempat atlet asal Indonesia Ihsan Maulana Mustofa, Muhammad Bayu Pangisthu, Fikri Ihsandi Hadmadi dan Jonatan Christie akan bertanding di babak kedua, dilanjutkan oleh babak kedua tunggal putri, dimana Indonesia juga masih memiliki wakil lengkap di nomor ini yaitu Intan Dwi Jayanti, Fitriani, Ruselli Hartawan dan Hanna Ramadhini akan berlaga, dan dijadwalkan akan dimainkan terakhir adalah babak pertama nomor ganda putra dimana Fajar Alfian/Yantony Edi Saputra dan  Alwi Mahardia/Felix Felix Eka Saputra akan bertanding, semetnara Kevin yang berduet dengan Arya Maulana mendapat bye, sementara ganda putri tidak dimainkan hari ini.