Bulan Mei 2021, beberapa kejuaraan bulutangkis internasional bisa diselenggarakan walau di tengah kepungan pandemi Covid-19. Di antaranya adalah kejuaraan yang menawarkan hadiah cukup besar seperti Spain Masters 2021. Kejuaraan yang dilaksanakan di Huelva, Spanyol membandrol hadiah total USD140.000. Lalu dua kejuaraan dengan kategori International Series seperti Slovenia Internasional 2021 dan Austrian Open 2021.
Para pasukan ganda putra Indonesia berjaya di dua kejuaraan. Ganda putra sukses menyabet gelar di kejuaraan Spain Masters 2021 dan Slovenia International 2021. Di Spanyol malah terjadi All Indonesian Final yang dimenangkan oleh pasangan pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Eric Yoche Rambitan usai menang dari rekannya Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Buntut menjadi juara, membuat peringkat dunia Pramudya/Yeremia melonjak menjadi 44 dunia. Mendekati rekannya Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang ada di urutan 42. Amunisi muda Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sedikit lebih baik. Posisi peringkat dunia dari pemegang gelar juara ganda putra pada ajang BWF World Junior Championsips 2019 ada pada peringkat 38 dunia. Di luar itu, Sabar/Reza masih ada di luar 100 besar dunia. Pasangan yang belum lama disandingkan ini masih tersangkut di peringkat 124.
Juara ganda putra Slovenia Internasional 2021, Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo akhirnya bisa menembus peringkat dunia. Buah menjadi juara, ganda binaan PB Djarum ini sudah ada di peringkat 388 dunia.
Peringkat dunia pada barisan papan atas ganda putra tidak bergerak sama sekali. Tiga ganda putra Indonesia berada pada peringkat sepuluh besar terbaik dunia. Peringkat satu dan dua malah dikuasai Indonesia. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon tidak tergoyahkan di puncak ganda putra dunia. Mereka masih tetap diikuti dengan ketat oleh rekan sekaligus seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang masih setia di peringkat dua. Lalu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di urutan tujuh dunia. (AR)