Dua pemain tunggal putri Indonesia, Mutiara Ayu Puspitasari dan Ruzana kompak melaju ke babak perempat final turnamen BNI Badminton Asia Junior Championships 2023. Berlaga di GOR Amongraga, Yogyakarta, Jumat (14/7), keduanya sama-sama berhasil membukukan kemenangan dua game langsung.
Kemenangan pertama diraih Ruzana dengan skor 22-20, 22-20 atas wakil Malaysia, Ong Xin Yee. Menghadapi unggulan delapan turnamen tersebut, Ruzana menang dalam waktu 35 menit.
Setelah Ruzana, Mutiara juga tak mau ketinggalan kereta. Ia tampil apik dalam menghadapi pebulutangkis Korea Selatan, Kim Min Sun. Dalam waktu 40 menit, Mutiara menang dengan skor 21-15, 21-15.
“Permainan saya hari ini lebih siap dibanding kemarin. Persiapan saya juga lebih matang jadi siap untuk melakoni pertandingan hari ini,” ungkap Mutiara.
Dengan hasil ini Mutiara melangkah ke delapan besar dan akan menantang wakil China, Huang Lin Ran. Menghadapi Huang, Mutiara ingin fokus pemulihan terlebih dahulu sebelum kembali berjuang untuk meraih tiket semifinal. Pertandingan ini akan berlangsung pada hari yang sama (14/7) mulai pukul 18.30 WIB nanti.
“Saya mau recovery terlebih dahulu untuk bisa mempersiapkan diri lebih baik lagi buat laga perempat final,” pungkas Mutiara.
Sementara Ruzana, lolos ke perempat final, ia akan menantang wakil Korea Selatan, Kim Min Ji. (NAF)