Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Junior Grand Prix Gold 2018] Kejuaraan Junior GP Gold 2018 Resmi Dipertandingkan
03 April 2018
[Junior Grand Prix Gold 2018] Kejuaraan Junior GP Gold 2018 Resmi Dipertandingkan
 
 

Hari Selasa (3/4) pukul 08:30 Wib, kejuaraan Junior Grand Prix Gold 2018 resmi dipertandingkan bertempat di GOR PB Jaya Raya Bintaro. Tercatat ada 19 negara dan 1.054 atlet ikut berpartisipasi meramaikan kejuaraan yang akan berlangsung hingga Minggu (8/4) mendatang.

Kejuaraan internasional ini mempertandingkan tiga kategori berbeda, yaitu U-15, U-17 dan U-19. Pemain-pemain muda dari pelatnas Cipayung dan beberapa klub besar di Indonesia turut tampil untuk bersaing dengan pemain-pemain kuat dari negara Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, Malaysia, dan juga India.

Baca juga: [Osaka International Challenge 2018] Uji Coba Ganda Baru

Kejuaraan Junior GP Gold 2018 ini cukup bergengsi karena merupakan turnamen terbuka yang levelnya tertinggi untuk level junior. Untuk kategori U-19, poinnya akan langsung diperhitungkan dalam peringkat BWF, sedangkan untuk kategori U-17 dan U-15 diperhitungkan dalam peringkat BAC.

Untuk kawasan Asia, selain di Indonesia, Junior Grand Prix Gold hanya akan digelar di India pada tanggal 7-12 Agustus mendatang. “Itu sebabnya pemain-pemain junior terbaik dari beberapa negara juga tampil di sini. Mereka mengincar poin untuk peringkat BWF. Turnamen ini menjadi persaingan sengit para pemain junior,” kata ketua panitia turnamen Tony Soehartono.

Kali ini, Indonesia menjadi kontingen terbanyak yakni 751 pemain yang berasal dari penghuni pelatnas dan juga klub Indonesia. Sedangkan Tiongkok dan Korea Selatan mengirim sebanyak 20 pemain. Kemudian India dengan 57 pemain dan Jepang 9 pemain. Negara Asia Tenggara, yaitu Thailand mengirim 47 pemain, Malaysia 25 pemain dan Singapura 14 pemain.(ds)

Baca juga: [Junior Grand Prix Gold 2018] Herdian Raih Ilmu dari Pemain Tiongkok