Pupus sudah harapan Indonesia untuk bisa membawa pulang gelar juara French Open Superseries 2017 dari nomor ganda putra. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjadi satu-satunya harapan dari ganda putra terhenti di babak perempat final. Rian/Fajar tak kuasa mengimbangi kecepatan permainan dari ganda China Taipei Lee Jhe Huei/Lee Yang yang merupakan unggulan ke tujuh. Fajar/Rian takluk straight game dengan 11-21, 19-21.
“Kami bingung di game pertama, tipe main lawan kan keras, kami kurang mengantisipasi dan kurang siap. Mainnya malah lebih banyak no lob pendek, dan kami salah strategi,” ujar Fajar kepada badmintonindonesia.org.
Baca juga: [French Open Superseries 2017] Lagi, Greysia/Apriani Taklukan Ganda Jepang
“Kami belum puas dengan penampilan kami hari ini. Walaupun kami ketinggalan dan menyusul, tetapi di poin kritis seharusnya bola-bola gampang malah nyangkut. Sebetulnya kami bermain lepas dan tidak ada beban,” jelas Rian.
Lepas dari Prancis, Rian/Fajar akan meneruskan pertandingan pada turnamen seri Eropa dengan mengikuti kejuaraan Bitburger Open 2017 yang akan digelar pekan depan.