Turnamen BCA Indonesia Open Super Series 2014, menjadi ajang uji kemampuan atlet binaan dari berbagai klub. Salah satunya adalah Jenna Gozali dan Komala Dewi. Ganda putri binaan PB Djarum ini berhasil melalui babak kualifikasi setelah mengalahkan unggulan ketiga asal Jerman Isabel Herttrich/Brigit Michels, kemarin (17/06).
Pertandingan yang berlangsung selama 56 menit ini berlangsung sengit. Game pertama direbut oleh pasangan Jerman dengan skor 18-21. Jenna Gozali yang diderita cedera lutut mengaku sempat terpengaruh karena trauma.
“Pertama-tama emang terpengaruh karena trauma, tapi saya langsung konsentrasi ke permainan,” tuturnya.
Memasuki gam kedua, Komala Dewi dan Jenna Gozali mulai menemukan pola permainan. Poin demi poin yang mereka kumpulkan sukses membuat mereka menutup game kedua dengan 21-16. Hal ini pun berlanjut di game ketiga. Pasangan Jerman yang selalu salah paham gagal menahan ganda putri Indonesia ini. Game ketiga pun ditutup dengan skor 21-15 untuk kemenangan Komala dan Jenna.
“Mereka selalu mau maju ke garis depan. Jadi kami, main sabar aja dan buang bola dibelakang, karena kalau main cepat Jerman lebih unggul,” tutupnya senyum.
Sebelumnya, Komala/Jenna berhasil mengalahkan Ade Magfiro Khasanah/Vina Elsa Sanjaya dengan dua gim langsung 21-5 dan21-8. Dengan hasil ini, Komala/Jenna akan maju ke babak pertama BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014. (PJBM)