Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesia International Challenge 2014] Ririn/Dewi Melaju Kebabak Dua
13 Agustus 2014
[Indonesia International Challenge 2014] Ririn/Dewi Melaju Kebabak Dua
 
 

Pasangan putri unggulan kedelapan asal Indoensia, Ririn Amelia/Komala Dewi melaju ke babak kedua Indonesia International Challenge 2014. Pasangan besutan PB Djarum ini menang tiga game langsung dari pasangan Singapura, Tan Wei Han/Dellis Yuliana, dengan skor 11-5, 11-9 dan 11-6, hanya dalam waktu 20 menit.

Ririn, usai bertanding mengatakan bahwa ini hari pertama mereka bermain tentunya mereka masih mencari bentuk permainan yang tepat. Kalau melihat video pertandingan pasangan Singapura tadi, sebenarnya cukup lumayan dan pertahanannya pun cukup rapat. Tetapi di lapangan tadi, sepertinya pasangan Singapura tidak bisa mengeluarkan pola permainannya.

“Justru, kami malah bisa mengontrol permainan lawan tadi dan bisa mengantisipasi pukulan-pukulan lawan. Bahkan, poin lawan itu didapat dari kesalahan-kesalahan yang kami buat. Intinya dalam permainan ini kami hanya harus dalam posisi siap dan fokus,” jelasnya lagi.

Dewi pun menambahkan, kalau di pertandingan tadi, pasangan Singapura tadi lebih banyak melakukan kesalahan dan kembalian bolanya pun malah menguntungkan. Kunci utama kemenangan dari pasangan Singapura yaitu mereka lebih fokus poin per-poin. Di sistem baru ini, meraka tidak boleh melakukan kesalahan.

Ririn/Dewi akan berhadapan dengan wakil Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara di babak kedua nanti. Sebelumnya pasangan Jepang ini mengalahkan pasangan Indonesia, Jessica Shohan Koesworo/Nurbeta Kwanrico dengan skor 11-9, 11-6 dan 11-10, dalam waktu 15 menit.

Bertemu dengan pasangan Jepang. Dewi pun mengaku akan lebih siap lagi dan lebih fokus lagi bermain. Menurutnya, pasangan Jepang ini terkenal dengan keuletanya dan tidak mudah di tembus pertahanannya. Ia pun juga tidak terlalu optimis, pokoknya bermain dahulu dan keluarkan segala kemampuan, itu yang utama.

“Pasangan Jepang terkenal alot dalam bermain. Semoga saja kami bisa mengatasi pola permainan mereka nanti. Kami hanya butuh kesabaran, tidak terburu-buru dan jangan terlalu bernafsu. Intinya kami akan bermain cepat terlebih dahulu, agar tidak ketekan di awal pertandingan,” kata Ririn. (DS)