Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Macau Open Grand Prix Gold 2014] Suci/Tiara Menangi Perang Saudara
28 November 2014
[Macau Open Grand Prix Gold 2014] Suci/Tiara Menangi Perang Saudara
 
 

Laga perang saudara yang terjadi di babak kedua kejuaraan bulutangkis Macau Open Grand Prix Gold 2014 antara pasangan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah dengan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani akhirnya di menangi pasangan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah. Lebih dari setengah jam Suci/Tiara yang menjadi unggulan ke-4 menang dengan 21-17, 21-19.

Bermain menghadapi rekannya sendiri tidak membuat kedua pasangan masa depan Indonesia ini bersantai-santai di tengah lapangan. Keduanya tetap memperlihatkan usahanya untuk memenangi pertandingan. Hanya saja pasangan Suci/Tiara lebih siap di game pertama. Setelah angka sama 13-13, Suci/Rizki lah yang memenangi pertandingan. Pertandingan di game kedua lebih ketat lagi. Kedua pasangan mampu membuat angka sama hingga angka 19-19. Lagi-lagi Suci/Tiara lah yang mampu menang dan membungkus kemenangan di game kedua.

“Ada tegang juga lawan teman sendiri, soalnya kami sudah sama-sama tahu kekurangan dan klebihan masing-masing. Tapi kami merasa lebih berani karena lawan lebih junior di banding kami,” ujar Rizki seperti yang di lansir website PBSI.

“Pada game pertama kami selalu unggul diperolehan angka, namun sayang di game kedua kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Di akhir-akhir permainan, kami lebih yakin dengan kemampuan kami sehingga kami bisa memenangkan  pertandingan,” tambah Tiara.

Pasangan Keshya Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari juga ikut melangkah ke babak perempatfinal usai menang dari wakil tuan rumah Wang Rong/Zhang Zhibo dengan 21-15, 21-14.

Di babak perempat final hari ini (28/11), Suci/Tiara akan bertemu wakil China Huang Yaqiong/Zhong Qianxin sementara Keshya/Devi akan menantang unggulan ke-3 asal Malaysia Vivian Kah Mun Hoo/Khe Wei Woon.

“Walaupun pasangan baru, namun Huang/Zhong harus di waspadai. Pemain China tipenya sama, serangan dan pertahanannya bagus. Kami harus mempersiapkan diri, terutama di kekuatan tangan,” ujar Tiara.

“Kami harus tampil habis-habisam pada laga melawan China Besok (hari ini-red), harus yakin kami bisa. Pelatih menargetkan agar kami bisa menembus babak semifinal di turnamen ini,” tambah Suci. (AR)