Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Thailand Open 2018] Tommy Harapan Di Tunggal Putra
14 Juli 2018
[Thailand Open 2018] Tommy Harapan Di Tunggal Putra
 
 

Indonesia masih memiliki harapan untuk bisa membawa pulang gelar juara tunggal putra dari kejuaraan bulutangkis Thailand Open 2018. Tommy Sugiarto menjadi wakil merah putih yang akan berlaga di babak final besok (15/7). Partai All Indonesian Final urung terjadi. Sony Dwi Kuncoro yang tadinya diharapkan bisa menembus babak final, justru kandas di babak semifinal.

Hari ini (14/7) Tommy kembali bisa menguasai keadaan. Suppanyu Avihingsanon yang menjadi lawan Tommy di babak semifinal, tidak dapat berbuat banyak. Menang di game pertama dengan 21-15, Tommy kembali menang di game kedua dengan 21-12.

Di babak puncak, Tommy akan melawan wakil dari Jepang, Kanta Tsuneyama. Baru kali ini Tommy bertemu dengan pemain Jepang yang berada di peringkat 33 dunia.

Kanta menjadi pemain yang menggagalkan aksi Sony Dwi Kuncoro menuju babak puncak di kejuaraan yang menyediakan hadiah total US$ 350.000,-.  Drama tiga babak antara Sony dan Kanta di babak semifinal akhirnya dimenangkan oleh Kanta. Kanta memulai pertandingan melawan Sony dengan merebut game pertama dengan 21-13. Di game kedua kemenangan berganti menjadi milik Sony dengan 21- 14. Setelah terjadi kejar mengejar angka pada game terakhir, pemain Jepang akhirnya yang bisa menjadi pemenang. Kanta merebut game ketiga dengan angka tipis 23-21. (AR)