Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesia Open 2022] Tai Tzu Ying Raih Gelar Ketiga di Istora
19 Juni 2022
[Indonesia Open 2022] Tai Tzu Ying Raih Gelar Ketiga di Istora
 
 

Pemain asal Taiwan, Tai Tzu Ying kembali sukses mencatatkan hasil manis di Istora Senayan, Jakarta. Berlaga pada Minggu (19/6), Tai menaklukkan pemain muda asal China, Wang Zhi Yi di babak final Indonesia Open 2022, melalui rubber game, dengan skor 21-23, 21-6, 21-15 dalam 60 menit.

Gelar ini menjadi yang ketiga buat Tai di Indonesia Open, setelah tahun 2016 dan 2018 ia juga menjadi penguasa podium tunggal putri.

Pada pertandingan ini, peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 itu mengaku dukungan penonton Istora menjadi penyemangatnya untuk menang. Tai juga mengatakan sangat puas dengan pencapaiannya di turnamen BWF level 1000 ini.

"Laga hari ini sangat sulit untuk dihadapi. Saya sangat senang banyak suporter yang mendukung saya. Dukungan mereka itu membuat saya termotivasi hari ini. Saya merasa puas dengan hasil hari ini,” kata atlet kelahiran 20 Juni 1994 tersebut.

“Menurut saya Zhi Yi merupakan pemain yang stabil, pukulannya juga bagus. Malah tadi saya sendiri yang banyak melakukan kesalahan di lapangan,” ujar Tai soal lawan.

Usai menutup laganya di Indonesia Open 2022, Tai kembali bersiap untuk mengikuti rangkaian tur Asia yang dimulai dari Malaysia Open, Malaysia Masters, dan Singapore Open 2022. Tai berharap bisa terus dalam kondisi fit untuk menyelesaikan semua pertandingan yang diikutinya dengan baik. (NAF)