Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [SEA Games Cambodia 2023] Kalahkan Chico, Christian Kantongi Medali Emas
16 Mei 2023
[SEA Games Cambodia 2023] Kalahkan Chico, Christian Kantongi Medali Emas
 
 

All Indonesian final yang mempertemukan tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo dan Christian Adinata di SEA Games Cambodia 2023, akhirnya dimenangkan Christian. Dalam waktu 54 menit, Christian berhasil merebut kemenangan 21-12, 18-21, 21-18, Selasa (16/5), di Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh.

Emas ketiga Indonesia dari nomor perorangan bulutangkis dipersembahkan Christian, sementara Chico mendapat medali perak.

“Puji Tuhan bisa bermain dengan baik sampai terakhir. Tidak menyangka karena prosesnya tidak mudah tapi saya bisa melewati dengan baik. Kami berdua sudah tahu kelebihan dan kelemahan masing-masing, jadinya tidak mudah untuk mendapatkan poin demi poin,” kata Christian.

“Kemenangan ini menjadi modal bagi saya untuk turnamen-turnamen selanjutnya, untuk lebih percaya diri dan bisa mengejar senior-senior saya yang sudah bermain di top level,” lanjutnya lagi.

Menanggapi hasil pertandingannya kali ini, Chico mengatakan sudah berusaha mengeluarkan permainan terbaiknya. Namun diakuinya, kali ini Christian bermain lebih baik lagi.

“Hari ini kami berdua sudah bermain dengan baik, sudah coba mengeluarkan semua kemampuan dan ya ini hasilnya, selamat buat Christian,” kata Chico.

“Tadi setelah selesai, kami berselebrasi dengan sedikit bercanda karena kami merasa ini keberhasilan saya dan Christian sudah berhasil menciptakan all Indonesian final dari tunggal putra,” lanjut Chico.

Bagi tunggal putra hasil ini menjadi perbaikan signifikan dibanding SEA Games edisi sebelumnya di Vietnam. Di mana tunggal putra absen di podium, sementara beregu putra harus puas dengan medali perunggu. (NAF)