Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BNI Indonesia Masters 2023] Indonesia Turunkan 45 Wakil di Surabaya
24 Oktober 2023
[BNI Indonesia Masters 2023] Indonesia Turunkan 45 Wakil di Surabaya
 
 

Sebanyak 45 wakil Indonesia diturunkan pada pertandingan BNI Indonesia Masters 2023. Turnamen BWF World Tour Super 100 ini akan digelar di Jatim International Expo, Surabaya, pada tanggal 24–29 Oktober. Atlet Indonesia yang dimainkan merupakan pemain pelapis dan junior Pelatnas PBSI. Selain itu, beberapa atlet profesional juga ambil bagian di turnamen ini.

Menurut Armand Darmadji, Ketua Panitia Penyelenggara, Indonesia Masters 2023 merupakan kesempatan yang baik bagi pemain muda untuk unjuk kebolehannya. Apalagi pemain internasional yang turut serta, juga merupakan pemain bagus dan berkualitas.

"Bagi pemain pelapis dan junior Pelatnas PBSI di Cipayung, ini kesempatan bagi mereka untuk mengasah kemampuan, mengukur kekuatan, dan mendapatkan pengalaman di turnamen internasional," kata Armand Darmadji, Ketua Panitia Penyelenggara.

BWF World Junior Championship 2023 di Spokane, Washington, Amerika Serikat, Alwi Farhan akan memperkuat Indonesia di tunggal putra bersama 11 pemain lainnya. Sementara itu, peraih medali perak tunggal putri BWF World Junior Championship 2023, Chiara Marvella Handoyo juga tak mau ketinggalan. Mereka akan bersaing untuk memperebutkan podium tertinggi turnamen ini.

Di sektor ganda putri, juara bertahan Ribka Sugiarto/Lanny Tri Mayasari juga bertekad untuk tampil bagus dan mempertahankan gelarnya.

Dari ganda putra, empat pasangan besutan PB Djarum juga akan bertanding di Surabaya. Mereka adalah Muhammad Putra Erwinsyah/Patra Harapan Rindorindo, Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino, M. Rayhan Nur Fadillah/Rahmay Hidayat dan Nikolaus Joaquin/Muhammad Al Farizi.

Terakhir di ganda campuran, Indonesia diperkuat tujuh pasangan. Di antaranya Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani dan Verrel Yustin Mulia/Priskila Venus Elsadai.

Berikut daftar lengkap pemain Indonesia di Indonesia Masters 2023:

Tunggal Putra:

Alwi Farhan

Alvi Wijaya Chairullah

Krishna Adi Nugraha

Yohanes Saut M

Iqbal Diaz Syahputra

Tegar Sulistio

Jason Christ Alexander

Tommy Sugiarto

Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay

Muh. Reza Al Fajri

Bodhi Ratana Teja Gotama

Prahdiska Bagas Shujiwo

Tunggal Putri:

Ester Nurumi Tri Wardoyo

Mutiara Ayu Puspitasari

Chiara Marvella Handoyo

Stephanie Widjaja

Ruzana

Bilqis Prasista

Yulia Yosephine S

Aisyah Sativa Fatetani

Deswanti Hujansih N

Kyla Legiana A

Tasya Farahnailah

Gabriela Meilani Moningka

Ganda Putra:

Muhammad Putra Erwinsyah/Patra Harapan Rindorindo

Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino

M. Rayhan Nur Fadillah/Rahmay Hidayat

Nikolaus Joaquin/Muhammad Al Farizi

Teges Satriaji C/Christopher David W

Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani

Ganda Putri:

Ribka Sugiarto/Lanny Tri Mayasari

Sofy Al Mushira A/Siti Sarah Azzahra

Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum

Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya R

Ridya A Fatasya/Kelly Larissa

Maulida Aprilia P/Meisa Rizka F

Arlya Nabila T/Agnia Sri Rahayu

Meilysa Trias P/Rachel A Rose

Ganda Campuran:

Zaidan Arrafi A/Felisha Alberta N Pasaribu

Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow

Rafli Ramanda/Indah Cahya Sari Jamil

Marwan Faza/Jessica Maya R

Verrel Yustin Mulia/Priskila Venus Elsadai

Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila P

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (NAF)