Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024] Raymond/Patra Pastikan Tiket Final
24 Agustus 2024
[WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024] Raymond/Patra Pastikan Tiket Final
 
 

Ganda putra Raymond Indra/Patra Harapan Rindorindo sukses memastikan tiket final di turnamen WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024. Pada semifinal yang berlangsung Sabtu (24/8) sore, Raymond/Patra mengalahkan pasangan Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Worrapol Thongsa Nga dengan skor 21-14, 16-21, 21-17 dalam 52 menit.

“Puji Tuhan kami bisa menang dan main tanpa cedera. Tadi sebenarnya masih banyak yang harus dievaluasi dari penampilan kami. Kami harus bisa menjaga poin. Sering jauh memimpin, tapi terus buang poin sendiri dan terkejar. Itu yang harus kami perbaiki,” kata Patra ditemui di GOR Remaja Pekanbaru, Riau usai laganya.

“Kami masih terburu-buru ingin menyelesaikan permainan, tapi malah konsentrasinya hilang,” kata Raymond menambahkan.

Setelah menang di game pertama, Raymond/Patra sebenarnya berpeluang untuk bisa menang di game berikutnya. Namun posisi mereka yang sudah unggul poin, justru tertikung lawan, sehingga kalah 16-21.

Di babak final, Raymond/Patra kemudian akan berhadapan dengan Ko Dong Ju/Kim Jae Hyeon (Korea).

“Kami harus saling support dan saling mengingatkan di lapangan. Supaya bisa mengontrol diri dan menjaga poin. Kami juga mau jaga kondisi supaya besok bisa lebih maksimal lagi,” ungkap Raymond.

“Mereka memang lebih di atas kami, tapi kami akan terus berusaha dan nggak mau kalah di lapangan,” kata Patra soal lawannya.

Raymond/Patra menjadi wakil keenam Indonesia yang yang lolos ke final. Sebelumnya sudah ada Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil dan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu di ganda campuran, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dengan Yohanes Saut Marcellyno di tunggal putra, serta tunggal putri Chiara Marvela Handoyo. (NAF)