Agatha

Agatha Imanuela

Jika Handoko Yusuf Wijayanto untuk sementara tak harus berhadapan dengan wakil Korea di Korea Junior Open Badminton Championships 2015. Lain halnya dengan wakil PB Djarum di nomor ganda putri U17, Agatha Imannuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Bertempat di Gor Arie Lasut-Manado, pertandingan babak utama di nomor ganda campuran remaja berlangsung Selasa (28/4) pagi. Pasangan PB Djarum, Ardy Nugroho/Agatha Imanuela mengalahkan Alan Muhammad Ahwani/Dhiva Agretha asal klub JR Enkei/SKO Ragunan. Pasangan PB Djarum ini pun maju kebabak dua Djarum Sirnas Sulawesi Open 2015.

Pertandingan final ganda campuran remaja, hari Sabtu pagi (28/2) bertempat di Gor Dempo-Palembang. Pasangan PB Djarum, Feisal Wiranto/Agatha Imanuela, hanya bisa menjadi runner up Djarum Sirnas Palembang 2015. Pasalnya, mereka tunduk dari pasangan unggulan pertama asal klub Jaya Raya Jakarta, Alfandy Rizky Putra Kasturu/P. H. Mentari.



Bertempat di GOR Dempo-Palembang, Jumat siang (27/2) digelar pertandingan semifinal Djarum Sirnas Palembang 2015 di nomor ganda campuran remaja. Pasangan Feisal Wiranto/Agatha Imanuela berhasil menuju ke babak final, setelah rekannya di klub PB Djarum, Aliev Cahaya Utama/Era Dzulzilati Malikul Mulki Wal Ikromi mundur dari pertandingan ketika poin di 9-11 pada game kedua.

Ganda campuran remaja asal PB Djarum, Feisal Wiranto/Agatha Imanuela lolos ke babak kedua Djarum Sirnas Palembang 2015. Di laga pertama, pasangan baru ini menundukkan Riezky Admajayandi/Nurul Fothanah asal Pusdiklat SMA OLahraga Riau pada hari Senin sore (23/2) bertempat di GOR Dempo-Palembang.

Agatha Imanuella/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil melalui laga pertama mereka di ajang Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Jawa Barat Open 2014. Mereka berhasil melalui hadangan pertama di babak kualifikasi