Akhir manis di perhelatan BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023, Sabtu (11/3), diperoleh tim PB Djarum. Dari 15 gelar yang diperebutkan, sembilan di antaranya mampu diraih oklub yang bermarkas di Kudus dan Jakarta ini. Disusul empat runner up dan 11 semifinalis.
Akhirnya, pebulutangkis putri PB Djarum, Jane Maira Faiza, menggapai impiannya untuk meraih sukses di tanah kelahirannya, Purwokerto. Pada BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023 yang baru saja berakhir hari ini, Sabtu (11/3), Jane mampu memboyong dua gelar sekaligus sesuai keinginan awal dirinya.
Gelar juara di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jawa Tengah 2023, juga berhasil diamankan ganda putri U17 PB Djarum, Angelita Magdalena Yusup/Rasi Joase Niakhe Munaj. Mereka mampu menjadi yang terbaik setelah di final hari ini, Sabtu (11/3), mampu mengalahkan unggulan kedua asal PB Jaya Raya, Salma Mufida/Veren Irvana Daula.
Pebulutangkis tunggal putra U17, Richie Duta Richardo, akhirnya mampu memecahkan kebuntuan setelah menyabet titel juara pertama di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023. Gelar perdana yang dipersembahkan Richie bagi PB Djarum itu dipastikan setelah di final, Sabtu (11/3), berhasil mengalahkan Dendi Triansyah.
Baru dua kali dipasangkan, ganda putri U19 PB Djarum, Ardita Anjani/Titis Maulida Rahma, berhasil menjajaki podium tertinggi juara. Untuk kali pertama, mereka sukses menjadi jawara di di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jawa Tengah 2023.
Perhelatan BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023, Sabtu (11/3) besok, sudah memasuki babak final. Sebanyak 13 wakil PB Djarum memastikan diri melangkah ke partai puncak tersebut yang akan berlangsung di GOR Satria, Purwokerto.
Hobi dan mengisi waktu luang