Sulaiman

Sulaiman

Unggulan pertama tunggal putri U15 PB Djarum, Victoria Grace Matriksa berhasil memastikan diri melaju ke babak final Anugerah Badminton Club (ABC) Pro Open 2024. Hasil itu diterima Grace setelah di semifinal yang berlangsung Jumat (3/5), dirinya mengalahkan rekan satu timnya, Bethary Dinda Annisa dengan 21-16, 21-14 di GOR PBSI Sumut, Medan.

Tinggal selangkah lagi pebulutangkis tunggal putra U15 PB Djarum, Muhammad Ilham Pratama Tuansyah untuk mencapai target juara di ajang Anugerah Badminton Club (ABC) Pro Open 2024. Pemain yang akrab disapa Tama ini sebelumnya memastikan diri melaju ke final setelah di semifinal, Jumat (3/5), mampu mengandaskan lawannya yang diunggulkan di posisi pertama, Revan Adrilleo Saputra.

Satu tiket semifinal Piala Thomas 2024 akhirnya berhasil disegel oleh Indonesia, lewat penampilan ganda putra Daniel Marthin/Fajar Alfian. Pasangan ini mengalahkan Ki Dong Ju/Kim Won Ho dua game langsung, dengan skor 21-12, 21-13.

Tunggal putra Jonatan Christie berhasil menjaga asa tim Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Thomas 2024. Ia mengalahkan Cho Geonyeop rubber game, dengan skor 17-21, 21-17, 21-10. Kemenangan Jonatan membawa Indonesia unggul 2-1 atas Korea.

Ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri gagal menggandakan kemenangan tim Indonesia di babak perempat final Piala Thomas 2024. Berhadapan dengan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, Bagas/Fikri kalah dua game langsung dengan skor 15-21, 12-21. Dengan demikian skor Indonesia versus Korea sementara imbang 1-1.

Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting sukses membuka jalan untuk tim Indonesia di babak perempat final Piala Thomas 2024. Usai bekerja keras dalam tiga game, Anthony menang 14-21, 21-16, 21-16 dari Jeon Hyeok Jin dalam 75 menit.