Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Bayu Kalahkan Unggulan Dua
17 Desember 2011
Bayu Kalahkan Unggulan Dua
 
 

Jakarta - M. Bayu Pangisthu yang baru diturunkan di nomor taruna pada Pertamina Open 2011, sudah mulai menunjukkan kualitasnya. Ia tak gentar saat berhadapan Setyaldi yang merupakan unggulan dua pada babak 32 besar yang berlangsung kemarin (16/12).

Di game pertama, Bayu terlihat bisa mengimbangi lawan. Sayang jelang akhir game, ia malah kehilangan angka dan menyerah 17-21. Tetapi di game kedua, Bayu diatas angin yang menang telak 21-10. Game penentuan pun mau tak mau dilakukan, sempat tertinggal 3-5 diawal game, Bayu mampu bangkit dan membalikkan keadaan 11-9 di interval.

Ia berhasil menjaga kepemimpinannya. Bahkan ia mendekati match point dengan skor 19-16. Sayang, pengembalian Bayu yang tanggung malah membuatnya kehilangan angka, skor pun imbang 19-19. Ketegangan pun tampak tak bisa lepas dari wajah Bayu, tetapi berkat kesabarannya ia berhasil kembali memimpin 20-19. Kemenangan pun diraih Bayu saat runner up Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Palangkaraya itu gagal melakukan smash dan shuttlecock menyangkut di net. Bayu menang 21-19.

“Saya mencoba bermain semaksimal mungkin, menang ya syukur kalau kalah ya latihan lagi, tetapi masih agak tidak menyangka kalau saya bisa menang hari ini (kemarin – red),” ujar Bayu.

Bayu pun mengakui kemenangannya ini disokong dengan stamina. Ia yang pada awal tahun ini kerap kesulitan jika bermain rubber, kini terlihat lebih prima di lapangan. “Dulu masih agak kesulitan untuk beradaptasi dengan tempat pertandingan, apalagi kalau panas nafasnya suka jadi berat, tetapi di Kudus hampir setiap hari latihan fisik, jadi sekarang agak lebih cepat adaptasi dan lebih kuat bertanding,” sambungnya.

Di babak 16 besar yang akan berlangsung pagi ini (17/12) Bayu akan ditantang tunggal PB Pelabuhan II, Ronald Fajrin yang menyingkirkan Topaz Wismoyo dari PB SGS PLN dengan 21-16 dan 22-20.

“Untuk pertandingan berikutnya ya main nekat saja, yang penting bisa bermain bagus,” pungkasnya.

Ryan FajarBayu pun masih ditemani oleh Ihsan Maulana Mustofa, Ryan Fajar Satrio serta Rudi Cahyadi Budiawan. Nomor tunggal taruna putra sendiri pada hari ini akan memainkan dua babak, dimana 16 besar dilangsungkan pada sesi pagi, sementara perempat final berlangsung pada sesi kedua yang akan dimulai pukul 15.00 WIB.