Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Melati/Rosyita Kalahkan Keshya/Natalia
06 Mei 2012
Melati/Rosyita Kalahkan Keshya/Natalia
 
 


Melati Daeva Oktavianti/Rosyita Eka Putri Sari berhasil mengalahkan Keshya Nurvita Hanadia/Natalia Poluakan, unggulan keenam turnamen Pegadaian Walikota Surabaya 2012. Pasangan yang sesungguhnya masih di usia taruna ini, mencatat kejutan dengan menjadi juara ganda dewasa putri.


“Sangat senang bisa menang. Bangga karena yang dikalahkan lebih senior,” kata Rosyita.


Rosyita pun membagi cerita mengenai keunggulan lawannya kali ini. Menurutnya, Keshya/Natalia unggul dengan serangan yang terus menerus dan pukulan yang bersambungan. Hal ini juga yang membuat permainan kali ini berlangsung cukup lama, tepat satu jam.


“Hari ini mainnya lumayan capek, tapi kita senang karena akhirnya bisa menang,” tambah Rosyita.


Pada game pertama, Melati/Rosyita tampak masih menyesuaikan dengan permainan pasangan PB SGS PLN/PB Tangkas Alfamart dan kalah 18-21. Namun pada babak kedua dan ketiga, Melati/Rosyita berhasil unggul 21-11, 21-12. Rosyita dan Melati pun berhasil meraih gelar pertamanya sebagai ganda dewasa putri.


Kemenangan juga berhasil diraih oleh ganda dewasa putra, Rian Sukmawan/Rendra Wijaya. Rian/Rendra akhirnya menghentikan langkah Ade Yusuf Santoso/Wahyu Nayaka, binaan Pelatnas.




Permainan yang berlangsung di partai terakhir ini mendapat sambutan riuh dari penonton. Pasalnya, Rian/Rendra mampu menghadirkan permainan penuh tekanan atas Ade/Wahyu. Smash bertubi dan menukik menjadi andalan Rendra dalam mematikan lawannya. Sementara Rian banyak bermain dengan menghadang bola-bola lawan dari arah depan.


Unggul dalam jam terbang, Rian/Rendra akhirnya memetik kemenangan dalam rubber game, 21-15, 17-21 dan 22-20. (NM)