Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Dutch Junior 2014] Dua Ganda Campuran Siap Bersaing
26 Februari 2014
[Dutch Junior 2014] Dua Ganda Campuran Siap Bersaing
 
 

Di tengah hiruk pikuk pertandingan bulutangkis senior, PB Djarum, mengiriman sejumlah pemain juniornya ke negeri kincir angin, Belanda  untuk mengikuti kejuaraan Dutch Junior 2014. Kota Harlem yang terletak di Belanda akan menjadi kota tempat penyelenggaraan kejuaraan yang di mulai dari tanggal 26 Februari sampai dengan tanggal 2 Maret 2014.

Dari sejumlah pemain yang dikirim, PB Djarum menyertakan dua pasang pemain ganda campuran, yakni Andika Ramadiansyah/Marsheilla Gischa Islami dan Galang Decky Ramadhan/Ramdhani Hastiyanti Putri. Kedua pasang ganda campuran inilah yang menjadi tumpuan untuk bisa meniti prestasi di negeri yang terkenal dengan bunga Tulip ini.

Para saingan akan datang dari pemain muda manca negara. Para pemain tuan rumah Beanda jelas akan menjadi ancaman serius. Apalagi pasangan Ruben Jile/Alida Chen yang menduduki unggulan pertama dan pasangan Alex Vlaar/Cheryl Seinen yang menjadi unggulan [3/4]. Belum lagi ancaman dari Jerman, negeri yang dulu sempat terpecah menjadi dua bagian. Jerman akan datang dengan pasangan yang menduduki unggulan kedua, Marvin Seider/Jennifer Karnott serta  Bjane Geiss/Yvone Li , unggulan [5/8].  Dari negara pecahan Uni Sovyet, Rodion Alimov/Alina Davletova juga menebar aroma ancaman. Pasangan yang berasal dari Rusia ini masuk menjadi unggulan [5/8].

Dua pasang ganda campuran Indonesia tidak memiliki label unggulan. Nama Kedua pasang ganda campuran Indonesia masuk dalam papan undian yang berbeda. Andika Ramadiansyah/Marsheilla Gischa Islam berada pada pool atas sementara Galang Decky Ramadhan/Ramdhani Hastiyanti berada pada paruh undian bawah.

Tidak memiliki label unggulan bukan berarti mereka tidak bisa untuk bersaing. Di dalam negeri kedua pasang ganda campuran Indonesia ini memiliki berbagai prestasi. Andika/Gischa memiliki segudang prestasi membanggakan yang pernah diraih. Pasangan ini tanpa harus bertanding, langsung berada di babak kedua. Juara Pertamina Open 2013 ini mendapat bye di babak pertama. Jika kembali menang, maka di babak ketiga kemungkinan akan bertemu pasangan unggulan Rodion Alimov/Alina Davletova asal Rusia.

Galang Decky Ramadhan/Ramdhani Hastiyanti tak seberuntung rekannya. Mereka harus memulai bertanding di babak pertama melawan ganda campuran tuan rumah Ruben Wijnands/Tamara Van Der Hoeven. Jika menang, unggulan [5/8] asal Jerman, Bjarne Geiss/Yvone Li telah menanti di babak kedua. (AR)