Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [China Open Super Series Premier 2014] Dua Ganda Campuran Melaju
13 November 2014
[China Open Super Series Premier 2014] Dua Ganda Campuran Melaju
 
 

Dua pasang ganda campuran Indonesia yang bertanding di kejuaraan bulutangkis China Open Super Series Premier 2014, melaju ke babak kedua usai mengalahkan lawan-lawannya kemarin (12/11). Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Susanto yang merupakan pasangan asal PB Djarum masih belum terhadang.

Bertanding ketat di game pertama saat menghadapi ganda dari Thailand, Maneepong Jongjit/Sapsiree Taerattanachai, Owi/Butet harus mengeluarkan seluruh kemampuannya. Pasangan Thaiand sempat menggebrak di awal game pertama dengan meninggalkan pasangan Indonesia 10-5. Namun setelah itu pasangan Indonesia mampu melesat dan menyamakan 10-10. Mendekati penghujung game pertama pasangan Indonesia berbalik meninggalkan lawan dengan 18-14. Pasangan Thailand di luar dugaan mampu menyamakan kedudukan 18-18. Bahkan saat Owi/Butet hanya butuh satu angka saat unggul 20-18, ganda Thailand mampu mengajak bermain deuce dengan menyamakan menjadi 20-20. Saat angka kritis , ganda Indonesia tertinggal 22-23. Dalam satu kali service akhirnya Juara All England 2014 mampu memborong tiga angka berturut-turut dan menutup game pertama dengan 25-23.

Di game kedua pertandingan berjalan pincang. Ganda Indonesia yang sudah berada di atas angin, unggul jauh dengan 21-9.

Pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto bertanding lebih cepat saat bertemu pasangan Singapura Chayut Triyachart/Shinta Mulia Sari. Hanya dalam waktu 26 menit, Praveen/Jordan menang dengan 21-12, 21-11.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Owi/Butet gagal bertemu rekannya Riky Widianto/Richi Puspita Dili di babak kedua. Riky/Richi terhenti di babak pertama setelah kalah dari ganda Belanda Jorrit De Ruiter/Samantha Barning dengan 20-22, 10-21. Pasangan Belanda inilah yang akan dihadapi Owi/Butet di babak kedua. Sementara itu Praveen Jordan/Debby Susanto akan menantang unggulan ke-8 asal China Liu Cheng/Bao Yixin di babak kedua.

Di nomor tunggal, hanya tunggal putra yang berhasil melaju ke babak kedua. Tunggal putri yang diwakili oleh Milicent Wiranto kandas di babak pertama. Tommy Sugiarto yang menjadi satu-satunya pemain tunggal putra Indonesia membukukan kemenangan dari pemain Prancis Vrice Leverdez dengan 21-12, 21-16 dan berkesempatan membalas kekalahan dari tunggal putra China Taipei Chou Tien Chen di babak kedua.

Di ganda putra, pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti di babak pertama. Unggulan kedua ini diluar dugaan menyerah di tangan pasangan China Li Junhui/Liu Yuchen dengan 21-23, 8-21. (AR)