Tim yunior Indonesia berhasil meloloskan satu wakil ke semifinal ganda putra dan dua wakil ke semifinal ganda putri Kejuaraan Dunia Yunior 2011 nomor perorangan setelah lolos dari rubber game, kemarin (4/11). Lawan mereka di semifinal bukan lawan mudah.
Ganda putra Indonesia diwakili oleh Ronald Alexander/Selvanus Geh yang menang tipis 21-11, 17-21, dan 21-19 atas Lee Chun Hei/Ng Ka Long (Hongkong) di perempat final kemarin. Pada saat Ronald/Selvanus sudah di atas angin 18-14 pada game ketiga, Lee/Ng sempat mempersempit jurang hingga 20-19. Reli panjang pun terjadi sebelum akhirnya pasangan Indonesia menutupnya dengan kemenangan.
Di semifinal hari ini, Ronald/Selvanus akan bertemu unggulan pertama asal Taipei, Huang Po Jui/Lin Chia Yu. Sejauh ini rekor Huang/Lin masih sempurna –belum sekalipun kehilangan game. Kemarin pun Huang/Lin menang dua game langsung, 21-15, 21-18 atas Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang).
Sayangnya, Lukhi Apri Nugroho/Kevin Sanjaya Sukamuljo gagal mengikuti jejak Ronald/Selvanus. Setelah bersaing sengit melawan pasangan Malaysia unggulan 3/4, Nelson Heg/Teo Ee Yi dan sempat mengejar ketinggalan di game kedua dari 13-19 hingga 19 sama, akhirnya Lukhi/Kevin kalah sangat tipis 21-17 dan 21-19.
Nelson/Teo akan bersua pasangan Taipei lainnya, Tien Tzu Chieh/Wang Chih Hao yang mengalahkan Hafiz Faisal/Alfian Eko Prasetya di babak 16 besar lalu.
Semifinal Ganda Putri: Indonesia vs Korsel
Tim ganda putri Indonesia terlihat menjanjikan dengan lolosnya dua wakil ke semifinal. Shella Devi Aulia/Anggia Shitta Awanda melaju ke semifinal dengan mengalahkan Chae Yoo Jung/Kim Chan Mi (Korsel) dengan skor 16-21, 21-18, dan 21-14 di perempat final kemarin. Sedangkan Tiara Rosalia Nuraidah/Suci Rizky Andini menang 21-14, 21-17 atas Yuki Fukushima/Naru Shinoya (Jepang).
Hari ini, Shella/Anggita akan bertemu Han So Yeon/Kim Hyo Min (Korsel), sedangkan Tiara/Suci akan bersua Lee Soo Hee/Shin Seung Chan (Korsel). (DC)