Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [German Open Grand Prix Gold 2013]Lindaweni, Aprillia Maju Ke Babak Kedua
28 Februari 2013
[German Open Grand Prix Gold 2013]Lindaweni, Aprillia Maju Ke Babak Kedua
 
 

Sumber foto: pb-pbsi.org

Lindaweni Fanetri pimpin pasukan tunggal putri Indonesia meluncur ke babak kedua pada kejuaraan German Open 2013 yang berlangsung di Mulheim an Der Ruhr, Jerman kemarin (27/2). Dua tunggal Indonesia berhasil melewati hadangan pertama pada kejuaraan berhadiah total US$ 120.000,-.

Tunggal putri nomor satu Indonesia, Lindaweni Fanetri sempat membuat kubu Indonesia khawatir. Bermain menghadapi pemain Jepang Kaori Imabeppu, Lindaweni sempat kalah di game pertama dengan 19-21. Di game kedua pun jalannya pertandingan sangat ketat. Linda harus mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk bisa membalikkan kemenangan dengan 21-17. Di game penutup juara India Open Grand Prix Gold 2012 ini akhirnya bisa mengalahkan tunggal putri Jepang berperingkat 44 dunia dengan 21-18.

“Saya bersukur dengan hasil ini. Meskipun pada game ketiga sempat kecewa karena lima kali dirugikan oleh keputusan hakim garis yang menyatakan bola lawan masuk, padahal keluar,” ungkapnya kepada website resmi PB PBSI.

“Lawan saya hari ini sedikit berbeda dengan tunggal putri Jepang lainnya. Imabeppu pukulannya panjang-panjang dan rally nya tidak terlalu lama seperti yang lain,” tambah Lindaweni yang harus bermain lebih dari satu jam.

Perjuangan panjang juga harus dijalani oleh tunggal putri Indonesia lainnya Aprillia Yuswandari. April yang kini menempati peringkat 27 dunia harus bermain sepanjang satu jam empat menit guna mengalahkan tunggal Jerman Karin Schnaase. Menang relatif mudah di game pertama dengan 21-14, April dipaksa menyerah di game kedua dengan angka ketat 22-20. Beruntung di game penentuan April bisa menguasai jalannya pertandingan dan menang dengan 21-15.

Sayangnya tunggal putri Indonesia Bellaetrix Manuputty tak kuasa menghadang laju juara Djarum Indonesia Open Super Series 2011, Wang Yihan dari China. Bellaetrix kalah dari unggulan kedua itu dengan angka 17-21, 19-21.

Babak kedua kejuaraan Yonex German Open 2013 akan dimainkan hari ini (28/2). Di tunggal putri, sesuai dengan prediksi, Lindaweni Fanetri akan berhadapan dengan pemegang medali emas Olimpiade London Li Xuerui asal China. Lindaweni memang pernah menang dari unggulan pertama yang juga pernah menjadi juara All England di tahun 2012 lalu. Lindaweni menang di pertemuan pertamanya pada kejuaraan Bitburger Open 2010.

“Saya akan coba menikmati pertandingan besok (hari ini –red). Dibawa enjoy aja,” ujar Linda mengomentari pertandingannya melawan Li Xuerui.

Aprillia Yuswandari di babak kedua akan berhadapan dengan Eriko Hirose asal Jepang. (AR)