Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Raih Gelar Juara
09 Mei 2011
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Raih Gelar Juara
 
 

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Akhmad/Liliyana Natsir kembali mempersembahkan gelar juara bagi Indonesia. Mereka memenangkan gelar juara pada turnamen Yonex Sunrise Malaysia Open Grand Prix Gold 2011. Ini merupakan gelar kedua mereka di tahun ini setelah pekan lalu mereka mampu meraih gelar juara pada turnamen Yonex Sunrise India Open Super Series 2011.

Pada babak final yang dilangsungkan pada hari minggu (8/5), pasangan yang hanya di unggulkan di posisi ke empat ini mampu meredam permainan pasangan dari Malaysia Peng Soon Chan/Liu Ying Goh. Bukan pekerjaan mudah bagi pasangan Indonesia untuk bisa merebut gelar juara. Pasalnya pasangan Malaysia yang menduduki unggulan keenam ini bermain baik di hadapan publik tuan rumah.

Pada game pertama pasangan Indonesia menyerah. Pasangan Indonesia hanya bisa unggul di awal game pembuka sampai 3-1. Kemudian kedudukan sama pada angka 9-9 sebelum Interval game kedua di ambil pasangan Malaysia dengan 11-9. Pasangan Malaysia yang unggul dalam permainan di depan net semakin meninggalkan pasangan Indonesia pada 13-10. Lewat sekali service pasangan Indonesia kembali bisa menyamakan kedudukan dengan 13-13. Butuh satu angka bagi pasangan Malaysia saat meninggalkan pasangan Indonesia dengan 20-15. Akhirnya, Pasangan Malaysia meraih game pertama dengan 21-18 .

Pada game kedua pasangan Indonesia sempat beberapa kali memimpin perolehan angka sebelum jeda game kedua. Setelah kedudukan imbang 9-9 pasangan Indonesia kembali tertinggal pada interval game kedua dengan 9-11. Titik balik keunggulan pasangan Indonesia terjadi ketika tertinggal pada 9-13. Satu demi satu perolehan angka pasangan Indonesia bertambah. Dari tertinggal cukup jauh, pasangan Indonesia selain bisa menyamakan kedudukan, pasangan Indonesia juga bisa mengunci perolehan angka pasangan Malaysia pada posisi 15 dan juga langsung merebut game kedua. Skor akhir game kedua menjadi milik pasangan Indonesia dengan 21-15.

Pada game penentuan, pasangan Indonesia tak mau mengendurkan penyerangan sedikitpun termasuk juga konsentrasi permainan. Dari game ketiga di mulai, pasangan Indonesia tak pernah sekalipun bisa di samakan dalam perolehan angka oleh pasangan dari Malaysia. Sampai jeda game ketiga pasangan Indonesia memimpin dengan 11-7 dan kembali melesat sampai 17-12. Diluar dugaan pasangan Malaysia masih mampu melayani permainan pasangan Indonesia dan sempat mengejar hingga kedudukan 19-17. Sampai pasangan Indonesia butuh satu angka kemenangan pun pasangan Malaysia masih mengejar sampai poin 20-19. Ketenangan dan mental juara yang dimiliki pasangan Indonesia akhirnya membuahkan hasil. Pada angka kritis pasangan Indonesia bisa langsung menutupnya dengan kemenangan. Game ketiga di rebut pasangan Indonesia dengan 21-19 sekaligus menghantar mereka meraih gelar juara ganda campuran.

Di ganda putra pasangan Indonesia Alvent Yulianto/Hendra Aprida Gunawan gagal mempersembahkan gelar kedua bagi Indonesia. Unggulan ke empat ini kalah dari unggulan utama asal Malaysia Koo Kean Keat/Tan Boon Heong 16-21, 7-21.

Malaysia menambah gelar juara melalui tunggal utama Malaysia Lee Chong Wei yang menekuk andalan China Bao Chunlai dengan 21-9, 21-19.

China akhirnya bisa meraih satu-satunya gelar gelar juara melalui nomor tunggal putri. Pada partai yang menegangkan akhirnya pemain China, Wang Xin mampu mengalahkan unggulan utama asal India Saina Nehwal dengan rubber game 13-21, 21-8, 21-14.

Di ganda putri gelar juara sudah dipastikan terbang ke Jepang. Dua ganda putri China bersaing di partai final. Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna yang di unggulkan di tempat teratas mampu mengalahkan rekannya Shizuka Matsuo/Mami Naito dalam dua set dengan 21-18, 21-13.

Hasil babak final :

Tunggal putra : Lee Chong Wei (MAS) – Bao Chunlai (CHN) : 21-9, 21-19

Tunggal Putri : Wang Xin (CHN) – Saina Nehwal (IND) : 13-21, 21-8, 21-14

Ganda Putra : Koo Kean Keat/Tan Boon Heong (MAS) – Alvent Yulianto/Hendra Aprida Gunawan (INA) : 21- 16, 21-7

Ganda Putri : Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (JPN) – Shizuka Matsuo/Satoko Suetsuna (JPN) : 21-18, 21-13.

Ganda Campuran : Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir – Peng Soon Chan/Liu Ying Goh (MAS) : 18-21, 21-15, 21-19. (AR)