Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [German Open Grand Prix Gold 2015] Ketat Sejak Babak Pertama
24 Februari 2015
[German Open Grand Prix Gold 2015] Ketat Sejak Babak Pertama
 
 

Kejuaraan German Open Grand Prix Gold 2015 memang layak di sebut-sebut sebagai turnamen pemanasan menjelang kejuaran Akbar All England. Sejumlah pemain dunia sudah terdaftar hadir pada kejuaraan yang menyediakan hadiah total sebesar US$ 120.000,-. Para pemain ganda putra Indonesia yang pada pekan lalu mengikuti kejuaraan Austrian Open 2015 juga ikut hadir pada kejuaraan ini.

Hanya sayangnya hanya satu pasang ganda putra saja yakni Yohanes Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan yang bisa langsung bermain di babak utama. Dua pasang ganda putra lainnya harus berjuang dari babak kualifikasi, termasuk juara Austrian Open 2015, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan pasangan asal PB Djarum Fran Kurniawan Teng/Arya Maulana.

Menjadi satu-satunya pasangan yang bermain di babak utama tak membuat Yohanes Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan, bisa bernafas lega. Di babak pertama mereka langsung bertemu ganda Korea Selatan Ko Sung Hyun/Sol Kyu Choi. Meski merupakan pasangan relatif baru, namun Ko Syung Hyun merupakan pemain ganda yang handal. Ia dan pasangan lamanya, Shin Baek Choel merupakan ganda nomor dua Korea Selatan yang saat ini menjadi pasangan peringkat tiga dunia. Pada pool undian yang di tempati oleh pasangan Indonesia yang menempati peringkat 84 dunia ini juga terdapat unggulan ke-6 dari Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov serta unggulan pertama  Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin.

Bagi pasangan Fran Kurniawan Teng/Arya Maulana kejuaraan yang akan di mulai dari tanggal 24 Februari sampai 1 Maret 2014, merupakan ajang kedua sejak mereka di satukan. Jika berbicara peluang, jelas pasangan ini masih memiliki kesempatan untuk berbicara lebih jauh lagi, termasuk lolos ke babak utama.  Dibabak pertama kualifikasi, pasangan Irlandia Joshua Magee/Sam Magee akan di hadapi. Jika lolos, pasangan Ukraina Gennadiy Natarov/Artem Pochtarev akan menjadi lawan berikutnya di final kualifikasi. (AR)