Tunggal putri Maria Febe Kusumastuti gagal mengatasi pemain Jepang, Kaori Imabeppu, saat bertanding di babak dua, Vietnam Open Grand Prix 2012, Kamis (23/8). Langkah Maria Febe pun harus terhenti usai bertanding dengan hasil akhir 21-23 dan 17-21.
Kaori ternyata masih terlalu tangguh untuk dikalahkan Maria Febe. Hasil ini semakin memperburuk rekor pertemuan keduanya menjadi 2-0 untuk Kaori.
Sementara itu, Bellaetrix Manuputty berhasil menang atas pemain Thailand, Prajongjai Rawinda. Bela merebut kemenangannya melalui rubber game 21-19, 20-22 dan 21-15 dalam waktu 57 menit.
Pada perempat final, Bella akan berhadapan dengan Sapsiree Taerattanachai, dari Thailand. Sapsiree sendiri melaju setelah sebelumnya mengalahkan Adriyanti Firdasari dengan angka 19-21, 21-16 dan 21-17.
Lindaweni Fanetri juga sukses menempatkan diri di perempat final, usai mengalahkan Salakjit Ponsana, dari Thailand, dengan 21-19, 21-19. Di perempat final, Linda akan ditantang unggulan dua, Eriko Hirose dari Jepang.
Sedangkan perang saudara antara Aprilia Yuswandari dan Desi Hera akhirnya dimenangkan oleh Aprilia. Ia menang usai merebut angka 16-21, 21-11 dan 21-18 selama satu jam penuh.
Dengan demikian, tiga wakil tunggal putri Indonesia dipastikan menempati posisi perempat final, dan berpeluang merebut gelar. (NM)