Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Yonex German Junior 2024] Darren/Titis Menang di Laga Pembuka
06 Maret 2024
[Yonex German Junior 2024] Darren/Titis Menang di Laga Pembuka
 
 

Ganda campuran junior PB Djarum, Darren Aurelius/ Titis Maulida Rahma berhasil memenangkan laga pembuka di Yonex German Open 2024. Keduanya masih belum menemui hambatan berarti di babak 128 besar ini dan menang 21-14, 21-10 dari pemain Ceko, Lukáš Tvrdík/Amélie Maixnerová.

Di babak berikutnya, Darren/Titis akan memainkan laga di babak 64 besar. Mereka akan berhadapan dengan Hong Ji Ho/Kim Do Yeon (Korea).

Berbeda dengan Darren/Titis, pasangan Afiq Dzakwan Arief/Isyana Syahira Meida harus mengalami kekalahan di babak pertamanya. Mereka kalah dari Lok Hong Quan/Clarissa San (Malaysia) usai bertanding 34 menit dengan skor 9-21, 18-21.

Sementara itu, ganda campuran lainnya, Anselmus Breagit Fredy Prasetya/Bernadine Anindya Wardana, Pulung Ramadhan/Rinjani Kwinnara Nastine dan Andhika Wirapati/Laudya Chelsea Griselda, lolos ke babak berikutnya setelah mendapatkan bye.

Anselmus/Bernadine kemudian akan berhadapan dengan Chen Jun Ting/Qin Shi Yang (China). Selanjutnya Pulung/Rinjani menantang tuan rumah, Jan Huttenloch/Nadia Christine Reihle. Terakhir, Andhika/Laudya bertemu pasangan Ukraina, Vladyslav Kunin/Yaroslava Vantsarovska.

Pertandingan ini akan berlangsung besok (7/3) mulai pukul 09.00 waktu Berlin, Jerman. (NAF)