Pasangan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil merebut gelar juara ganda putra pada kejuaraan bulutangkis Malaysia Masters 2019. Kevin/Marcus membuat malu ganda putra Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di hadapan publiknya sendiri pada babak final yang dimainkan hari ini (20/1).
Penampilan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia begitu dominan di dua game yang dimainkan. Di game pertama, ganda Indonesia langsung menekan lawan yang sudah tiga kali dikalahkannya. Sempat disamakan pada angka 5-5, Kevin/Marcus melesat dan menang dengan 21-15.
Di game kedua pertandingan berjalan lebih menarik. Ganda Malaysia mampu melayani permainan Kevin/Marcus. Mereka juga bisa mengimbangi permainan di depan jaring yang biasanya dikuasai oleh Kevin. Kejar mengejar angka terjadi sampai angka sama 15-15. Sesudah angka sama, Kevin/Marcus tidak mengendurkan serangan sama sekali. Bahkan serangan-serangan peraih medali emas AsianĀ Games 2018 ini tidak bisa di bendung. Kevin/Marcus akhirnya menang dan menjadi juara dengan kedudukan akhir 21-16.
Ini merupakan gelar pertama bagi Kevin/Marcus di tahun 2019. Gelar ini juga sekaligus mengubur harapan tuan rumah Malaysia untuk bisa meraih gelar karena ganda putra Ong/Teo merupakan satu-satunya harapan bagi Malaysia untuk bisa meraih gelar juara. Hasil ini juga merubah rekor pertemuan mereka menjadi 4-0. Kevin/Marcus selanjutnya akan meneruskan perjuangan dikejuaraan Indonesia Masters 2019 yang akan dimainkan di Istora Senayan mulai dari tanggal 22 Januari 2019 sampai dengan tanggal 27 Januari 2019. (AR)