Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesia Masters 2022] Hadapi Juara Olimpiade, Rehan/Lisa Siap Tampil Lepas
08 Juni 2022
[Indonesia Masters 2022] Hadapi Juara Olimpiade, Rehan/Lisa Siap Tampil Lepas
 
 

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sukses menjejakkan kaki ke babak dua Indonesia Masters 2022. Keduanya kini akan berhadapan dengan juara Olimpiade Tokyo 2020, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China).

Bertanding melawan Wang/Huang, Rehan/Lisa tak ingin muluk-muluk. Di pertemuan pertama ini, target mereka hanya ingin bermain lepas dan mati-matian di lapangan. Buat Rehan/Lisa, meski terhitung kalah di atas kertas, mereka tak ingin kalah semangat di lapangan nantinya.

“Justru karena mereka di atas, kami mau nggak mau bermain lepas. Kalau di atas kertas kan pasti menang mereka, jadi kami ingin membuktikan saja,” kata Lisa soal peluangnya bertemu Wang/Huang.

“Kalau dilihat dari segi apapun kan mereka masih unggul, tapi kami ingin menunjukkan daya juang kami saja. Bola kemana pun kalau bisa kaya tadi, kami kejar terus,” tambah Rehan.

Rehan/Lisa memastikan posisinya di babak dua dengan mengunci langkah pasangan Skotlandia, Adam Hall/Julie Macpherson. Pasangan rangking 46 dunia ini menang dua game langsung dengan skor 21-11, 22-20.

“Persiapannya, dari faktor penonton kami harus antisipasi karena kami belum pernah mengalami yang situasi seperti ini, terus juga harus ekstra pemanasan, harus langsung in,” kata Lisa.

“Atmosfere di sini kan beda, apalagi di Indonesia di kandang sendiri, pasti ada penyesuaian. Tapi kalau sudah dapet feelnya,  yang penting mentalnya harus kuat, karena kan ada faktor penonton juga di sini,” ujar Rehan.

Rehan/Lisa menang cukup mudah di game pertama. Memasuki game kedua, mereka juga masih menunjukkan tren positif dengan terus memimpin skor. Namun setelah unggul 20-17, posisi sempat menegang karena mereka tersusul 20-20. Beruntung akhirnya, Rehan/Lisa berhasil menyempurnakan kemenangan dengan skor 22-20.

“Kami tadi terlalu tegang, bolanya terlalu nafsu banget. Apalagi pemain Eropa bagus drivenya dan kami tidak bisa mengantisipasi buat melawan nafsunya,” ujar Lisa. (NAF/AH)