Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Kapal Api Indonesia Open 2024] Drama Seru dan Menarik dari Istora Siap Digelar
03 Juni 2024
[Kapal Api Indonesia Open 2024] Drama Seru dan Menarik dari Istora Siap Digelar
 
 

Turnamen yang tunggu-tunggu para pencinta bulu tangkis tanah air, Kapal Api Indonesia Open 2024, siap digelar. Laga akan berlangsung pada 4-9 Juni di Istora Senayan, Jakarta, dan memperebutkan total hadiah sebesar 1,3 juta dolar AS atau setara dengan 20 miliar rupiah.

Yang menarik, turnamen ini menjadi test event terakhir dan menjadi ajang penentuan seeding atau unggulan pemain pada Olimpiade Paris 2024 mendatang.

"Di sini bisa dilihat bagaimana persiapan atlet kita menjelang Olimpiade setelah meloloskan lima wakil, sembilan atlet di Olimpiade, April lalu. Saat ini dalam rangka perebutan meraih untuk seeding Olimpiade, sehingga di tur Asia ini kita atur betul, diskusi dengan pelatih dan atlet-atlet yang khususnya Olimpiade ini, dalam mengirimkan atlet ke kejuaraan-kejuaraan," kata Ricky Soebagdja, Kabid Binpres PP PBSI dalam konferensi pers di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/6).

"Sebagai tuan rumah, tentunya kita berharap di lima sektor yang ada, dengan performa yang baik yang sudah kita persiapkan, para atlet pun saya yakin mereka sudah siap betul untuk tampil di kejuaraan Super 1000 ini," tambah Ricky.

Drama seru dan menarik akan ditampilkan para pemain top dunia dalam turnamen ini, dengan total 241 pemain dari 22 negara yang hadir. Di antaranya ada juara bertahan di sektor tunggal putra yakni Viktor Axelsen (Denmark), An Se Young (Korea) yang baru saja menjadi juara tunggal putri di Singapore Open, dan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, ganda putra asal India yang ditempatkan sebagai unggulan pertama. Di sektor ganda putri, lagi-lagi ada Chen Qing Chen/Jia YiFan asal China, serta Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, ganda campuran yang juga dari China, akan menambah sengitnya persaingan.

Wakil dari tuan rumah sendiri ada Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting dari nomor tunggal putra, Gregoria Mariska Tunjung dari tunggal putri, Fajar Alfian/M. Rian Ardianto dari ganda putra, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari ganda putri, serta Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran.

"Persiapan menyangkut arena kejuaraan di Istora sudah beres semua, tinggal detil-detil kecil yang perlu dirapikan untuk menyambut kehadiran para pemain top dunia dan penonton setia. Tahun ini kami juga bekerja sama dengan UMKM yang variasi yang lebih banyak lagi," ujar Armand Darmadji, Ketua Panitia Pelaksana mengenai persiapan akhir jelas turnamen.

Sementara itu, pebulutangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung mengaku ingin menampilkan yang terbaik dalam turnamen ini.

"Karena ini bukan pertama kali tanding di sini, jadi ingin menampilkan yang terbaik aja. Karena kebetulan saya ada di pool atas dan besok sudah harus bertanding juga, jadi semoga persiapan hari ini bisa cukup dan motivasinya tinggi untuk melakukan yang terbaik untuk turnamen ini," kata Gregoria.

Hal senada juga diungkapkan tunggal putra Jonatan Christie, "Ada beberapa hal yang jadi catatan yang mungkin akan didiskusikan dengan pelatih, sehingga dengan pertandingan pertama besok bisa langsung tune in dan saya berharap juga dukungan dari para pencinta bulu tangkis Indonesia bisa memberikan karisma yang lebih lagi untuk dapat meraih hasil yang maksimal."

Yuk, dukung atlet tanah air dan ramaikan ajang Kapal Api Indonesia Open 2024! (EM)