Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Kejurnas PBSI 2016] Kalahkan Exist, PB Djarum di Puncak Klasemen
06 Desember 2016
[Kejurnas PBSI 2016] Kalahkan Exist, PB Djarum di Puncak Klasemen
 
 

PB Djarum memastikan menjadi pemenang duel melawan Exist Jakarta dengan skor akhir 4-1. Hal ini terjadi setelah di partai keempat, Debby Susanto/Rosyita Eka Putri Sari dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil menunaikan tugas mereka dengan baik pada Selasa (6/12) malam.

Tim yang bermarkas di Kudus ini terlebih dahulu unggul 2-0 melalui Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Dinar Dyah Ayustine. PB Djarum kehilangan angka setelah di partai ketiga, M Bayu Pangisthu gagal mengatasi runner up Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2016, Chico Aura Dwi Wardoyo dengan 21-10, 19-21 dan 15-21.

Tetapi Debby/Rosyita berhasil membayarnya. Menghadapi Aisyah/Enzelica, Debby/Rosyita berhasil menang 21-12 di game pembuka. Debby/Rosyita menutup laga ini dengan 21-14 dalam tempo 35 menit.

Sementara di partai kelima, juara Olimpiade 2016, Tontowi/Liliyana masih terlalu tangguh untuk Kevin Ezra/Hediana Julimarbela. Mereka menang dengan dua game langsung 21-13 dan 21-13 hanya dalam tempo 25 menit.

“Penampilan anak-anak memang sudah sesuai harapan secara keseluruhan. Kami kehilangan satu angka di tunggal putra, perhitungan kami semestinya bisa kami ambil,” ujar manajer tim PB Djarum, Fung Permadi.

“Di atas kertas, ganda campuran kami memang tidak ada lawan, tetapi saya lihat malam ini penampilan Butet (Liliyana – red) kurang maksimal,” tambahnya.

Dengan kemenangan 4-1 di laga kedua dan menang telak 5-0 di laga pertama atas USM Jaya, maka untuk sementara PB Djarum berada di puncak klasemen grup A. Disusul oleh Tangkas Intiland yang berhasil menang 5-0 atas USM Jaya di laga pertama mereka. Sementara itu di posisi ketiga dihuni oleh Mutiara Cardinal yang menang tipis atas 3-2 atas Exist Jakarta, dan di posisi ke empat dan ke lima masing-masing dihuni oleh Exist Jakarta dan USM Jaya.

Sementara itu di grup B, Jaya Raya mengemas kemenangan sempurna di dua laga mereka. Klub yang bermarkas di Ragunan ini berhasil menang telak 5-0 atas Guna Dharma Bandung dan PMS Solo, disusul oleh Suryanaga Mutiara Timur.

PB Djarum selanjutnya akan menghadapi Tangkas Intiland di pertandingan yang akan digelar besok (7/12) pukul 18.00 WIB.  (RI)