Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Djarum Superliga 2017] PB Djarum Menang Telak
21 Februari 2017
[Djarum Superliga 2017] PB Djarum Menang Telak
 
 

Hasil berbeda diraih oleh atlet-atlet PB Djarum di hari ketiga penyelenggaraan Djarum Superliga Badminton 2017. Jika tim putri dipaksa mengakui keunggulan Hokuto Bank dengan 0-5 di grup Y, maka tim putra sukses menang 5-0 atas Granular dari Thailand pada Selasa (21/2).

Putra-putra PB Djarum bersama Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol sukses mengalahkan lawan-lawannya tanpa kesulitan berarti. Dari lima partai, tak ada pertandingan dengan durasi lebih dari setengah jam. Di atas kertas, kekuatan tim PB Djarum memang berada diatas Granular.

Meski demikian, tim putra PB Djarum tetap waspada. Dengan dua kali kekalahan di tim putri, tim putra PB Djarum akan menjadi satu-satunya tumpuan untuk meraih gelar di turnamen yang memperebutkan US$ 250 ribu ini.

“Di tim putra dan putri memang targetnya berbeda. Kalau di putra kami memang berharap mereka bisa menjadi juara, tetapi kami tidak mau hal ini justru membebani mereka,” ujar manajer tim, Fung Permadi.

“Kadang saat target itu menjadi beban, hasilnya malah nanti jadi sebaliknya. Saya berharap mereka akan tetap bisa menjaga semangatnya, pola pikirnya, dan daya juang di lapangannya juga terjaga untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya,” pungkasnya.

Dengan kemenangan ini, PB Djarum untuk sementara berada di puncak klasemen grup B. Selanjutnya, PB Djarum akan menghadapi wakil Jepang, Tricky Panders besok (22/2). Laga ini dijadwalkan digelar di DBL Arena mulai pukul 13.30 WIB. (RI)