Siang ini (6/5) di Tuang Jang Stadium, Thailand, Sabtu (6/5), satu-satunya wakil Indonesia di nomor pasangan campuran besutan PB Djarum, Lukhi Apri Nugroho/Ririn Amelia akan melakoni pertarungan final Thailand International Challenge 2017. Mereka akan ditantang pasangan baru asal Tiongkok, Wang Sijie/Du Peng.
Perjalanan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dikejuaraan bulutangkis Malaysia Open Superseries Premier 2017 terus melaju ke babak perempat final. Hari ini (6/4), ganda nomor satu dunia asal Indonesia memetik kemenangan di babak kedua dari lawan tangguh asal China Zhang Nan/Liu Cheng hanya dalam dua game saja.
Pasangan ganda putri Indonesia Vania Arianti Sukoco/Rahmadani Hastiyanti Putri berhasil melaju ke babak perempat final di kejuaraan bulutangkis Vietnam International Challenge 2017 yang dimainkan di Hanoi, Vietnam. Perjalanan menuju babak delapan besar dilalui oleh Vania/Rahmadhani dengan membungkam pasangan dari Tiongkok, Kamis (23/3). Tak mudah bagi pasangan asal Indonesia yang tidak memiliki label unggulan untuk melewati babak kedua.
Ganda putra memang menjadi salah satu andalan tim Indonesia dalam satu dekade terakhir. Di Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2016, kembali nomor ganda putra menjadi penyumbang gelar. Adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira yang kali ini berhasil tampil sebagai kampiun.
Tunggal putra akhirnya harus tanpa wakil di semifinal Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2016. Usai Muhammad Bayu Pangisthu terhenti, Ihsan Maulana Mustofa pun masih belum bisa terus melaju di turnamen yang menawarkan hadiah total US$ 120,000.
Arena Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2016 semakin memanas. Muhammad Bayu Pangisthu yang berhasil menghentikan Jonatan Christie di babak kedua yang digelar pada Kamis (8/9) siang, kembali menghadirkan kejutan. Berhadapan dengan Xue Song asal Tiongkok, Bayu berhasil mengantongi kemenangan pada babak 16 besar yang digelar pada Kamis (8/9) sore.
