Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Arya Peringkat Dua Dunia Yunior
19 Juli 2013
Arya Peringkat Dua Dunia Yunior
 
 

Pasca Asia Junior Championships 2013, terjadi perubahan besar-besaran pada peringkat dunia yunior yang di rilis badan bulutangkis dunia, BWF kemarin (18/07). Arya Maulana Aldiartama menjadi pemain Indonesia dengan peringkat tertinggi. Ia menempati peringkat kedua di nomor ganda putra.

 Arya bertahan di peringkat atas setelah ia bersama Kevin Sanjaya menembus babak semifinal Asia Junior Championships 2013. Namun bagi Arya yang tahun sebelumnya menjuarai Asia Junior Championships 2012 bersama Edi Subaktiar, peringkat ini merupakan penurunan satu tingkat. Sebelumnya Arya bertengger di peringkat satu dunia sejak 20 September 2012. Posisi nomor satu dunia sendiri di pegang sang juara Asia Junior Championships 2013 asal China Liu Yuchen. Lonjakan drastik buat pemain tirai bambu itu karena sebelumnya berada di posisi ke-15.

Pasangan Arya di Asia Junior Championships 2013, Kevin Sanjaya menempati peringkat kesembilan. Kevin mengalami penurunan peringkat dari sebelumnya di peringkat ketiga. Kevin sendiri sempat menempati peringkat satu dunia periode 16 Agustus -13 September 2012. Namun baik Arya maupun Kevin berkesempatan meraih kembali posisi terbaik dunia bila mampu menjadi yang terbaik di ajang World Junior Championships 2013 pada akhir Oktober mendatang.


Pemain Indonesia lainnya yang menempati peringkat 10 besar dunia yunior adalah Hana Ramadhini.  Pemain yang terhenti dibabak 16 besar Asia Junior Championships 2013 ini, bergeser peringkat dari nomor dua menjadi nomor lima di tunggal putri. Runner up Asia Junior Championships 2013, Busanan Ongbumrungpan dari Thailand, berhasil menempati posisi puncak dunia yunior dari sebelumnya berada di posisi keempat. Sementara sang juara Asia Junior Championships 2013, Aya Ohori dari Jepang hanya mampu menaikkan posisinya ke peringkat tiga dari sebelumnya peringkat tujuh.  Peringkat kedua ditempati rekannya Nozomi Okuhara yang turun tahta dari peringkat nomor wahid.

Pemain-pemain yunior Indonesia lainnya belum mampu menembus posisi 10 besar. Mereka tentunya harus segera mengejar kenaikan peringkat agar mendapat posisi unggulan pada ajang World Junior Championships 2013 mendatang. Salah satu turnamen yang menyediakan poin cukup tinggi adalah Tangkas Specs Junior Open Championships pada 26-31 Agustus 2013. Para pemain yunior Indonesia seharusnya mencatat prestasi tinggi di turnamen ini. (HK)