Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Ahsan/Bona Tundukkan Chai/Guo
12 Agustus 2011
Ahsan/Bona Tundukkan Chai/Guo
 
 

Di babak 16 besar ganda putra Kejuaraan Dunia yang berlangsung kemarin (11/8), atlet PB Djarum, Mohammad Ahsan berhasil melaju ke perempat final bersama pasangannya, Bona Septano. Mereka berhasil melompati rintangan unggulan kesebelas, Chai Guo/Guo Zhendong (China). Balas dendam manis setelah kekalahan beruntun di tiga pertemuan sebelumnya.

“Saya dan Ahsan senang sekali akhirnya bisa mengalahkan mereka. Persiapan kami sudah cukup matang, kami sudah mempelajari kelebihan dan kelemahan lawan melalui diskusi bersama pelatih sekaligus menonton video pertandingan,” ujar Bona usai bertanding.

Pertandingan mereka memang berlangsung menegangkan. Di game pertama, kedua pasangan saling menyalip angka sehingga sampai dekat-dekat akhir game pun, tidak dapat dipastikan siapa yang akan merebut game tersebut. Awalnya, Ahsan/Bona tampak akan menang karena memimpin16-13, namun kemudian mereka malah jadi tertinggal 16-18. Setelah itu, pertarungan sengit pun terjadi hingga akhirnya Ahsan/Bona-lah yang merebut game tersebut dengan skor tipis 22-20.

Di game kedua, Ahsan/Bona nampak sudah lebih leluasa. Walaupun sempat terkejar 10 sama, namun setelah rehat tengah game, mereka lepas dari tekanan dan menang 21-16, sedikit lebih mudah daripada game pertama.

“Kami bermain lepas dan tanpa beban, makanya permainannya keluar semua,” tambah Bona. “Selain itu mereka lemah di sisi kiri dan netting nya kurang bagus, jadi tadi kami banyak memberikan bola tipis di depan net sebelah kiri.”

Di perempat final, mereka akan bertemu lawan yang lebih tangguh lagi, yakni, unggulan kedua asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen yang menang meyakinkan 23-21 dan 21-10 atas Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata (Jepang).

Catatan pertemuan Ahsan/Bona terhadap mereka juga sama, yakni, tiga kali kalah, namun semuanya terjadi pada tahun 2008-2009. Ahsan/Bona yang sekarang, bukan lagi Ahsan/Bona dua-tiga tahun lalu tentunya. Diharapkan, hari ini mereka juga mampu membalas kekalahan-kekalahannya di masa lalu, dan melaju ke semifinal.

Sayangnya, gemilang Ahsan/Bona tak terjadi pada Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan. Mereka harus mengakui keunggulan Mads Conrad Petersen/Jonas Rasmussen setelah berjibaku selama lebih dari satu jam. Alvent/Hendra akhirnya kalah tipis, 20-22, 21-13, dan 18-21.

“Tadi sebetulnya kami sudah hampir memenangkan game pertama, namun mungkin mereka saat itu lebih fokus,” ujar Hendra. “Mungkin jika suatu saat bertemu lagi, kita akan sedikit mengubah pola permainan sehingga bisa mengatasi mereka.” (DC)