Unggulan pertama ganda dewasa putra Rendra Wijaya/Rian Sukmawan berhasil rebut podium utama Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah Open 2012, usai kalahkan Albert Saputra/Rizki Yanu Krenayandi, yang menduduki posisi dua. Rendra/Rian menang usai bermain rubber game 21-17, 11-21, dan 21-15.
"Kami sudah sekitar lima kali ketemu dan baru sekali kalah. Jadi tadi cukup yakin untuk menang," tutur Rian.
Di game pertama Rendra/Rian meninggalkan Albert/Rizki dengan 21-17. Namun kemudian Albert/Rizki mengimbangi dengan cepat di game kedua, mereka unggul dengan 21-11.
"Ketinggalan di game kedua, kami pun memperbaiki tempo di game ketiga. Permainan kali ini nggak ngotot, karena lawan juga lebih santai. Strategi kami hanya menjaga kecepatan," jelas Rian, pebulutangkis PB Djarum yang kini mulai aktif melatih pemain muda.
Pada game ketiga, Rendra/Rian kembali mengembalikan tempo permainannya. Perbedaan angka pun mulai berjarak jauh antara keduanya. Rendra/Rian akhirnya kembali unggul dengan 21-15.
"Meski bermain dengan sesama PB Djarum, kita tetap menargetkan juara. Apalagi, Rian yang kali ini menjadi tuan rumah," ungkap Rendra.
Pada pertandingan tersebut juga sempat diwarnai aksi protes Rian terhadap keputusan wasit yang dianggapnya tidak tegas. Namun hal tersebut tak mempengaruhi performa darinya dan Rendra.
Kemenangan ini menambah koleksi juara bagi Rendra/Rian, setelah kemenangan terakhirnya di Sirnas Jawa Barat Open 2012 lalu. (NM)