Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia Open Grand Prix Gold 2013] Praveen/Vita Hadapi Unggulan
03 Mei 2013
[Malaysia Open Grand Prix Gold 2013] Praveen/Vita Hadapi Unggulan
 
 

Melaju ke semifinal Malaysia Open Grand Prix Gold 2013, pasangan yunior dan senior, Praveen Jordan/Vita Marissa bersiap untuk menghadapi unggulan pertama, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying. Kemenangan Praveen/Vita kali ini harus mengandaskan rekannya sendiri, Edi Subaktiar/Gloria Emanulle Widjaya. Praveen/Vita unggul dalam dua game langsung 21-17 dan 21-16.

"Kami, terutama saya, merasa lebih percaya diri setelah menjadi juara di New Zealand. Saya juga sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan lawan karena kami berasal dari klub yang sama di PB Djarum," ujar Praveen yang bersama Vita menjadi juara di New Zealand Open Grand Prix 2013.

Melawan unggulan pertama yang juga sebagai tuan rumah, Vita mengatakan akan fokus untuk menghadapi setiap pertandingannya.

"Pokoknya kami fokus satu-satu dulu. Hari ini menang, besok lawannya kemungkinan besar Chan/Goh yang merupakan unggulan pertama. Tapi segala sesuatu bisa saja terjadi, seperti Edi/Gloria yang kemarin mengalahkan unggulan ketiga," ujar Vita.

Pertandingan perempatfinal lainnya mempertemukan Lukhi Apri Nugroho/Annisa Saufika dengan Marcus Fernaldi Gideon/Variella Aprilsasi Putri Lejarsar.  Pertandingan tersebut akhirnya dimenangkan oleh Marcus/Variella dengan skor 21-19, 23-25 dan 21-15.

Sama halnya dengan Praveen/Vita, Marcus/Variella juga akan menghadapi pemain Malaysia di partai semifinal. Unggulan empat, Aik Quan Tan/Pei Jing Lai akan menjadi lawan mereka. (NM)