Kabar baik datang dari Paris, kota penyelenggara French Open Super Series 2011. Final yang baru saja berakhir kemarin (30/10), membuktikan bahwa mematahkan dominasi China bukanlah
mission impossible. China gagal meraih gelar juara di partai yang wakilnya bertemu wakil negara lain.
China memiliki finalis di empat partai; mereka absen di tunggal putra setelah Chen Long, Lin Dan, Wang Zhengming, Du Pengyu, dan Chen Jin kalah di babak-babak sebelumnya. Dari keempat partai tersebut, China memastikan gelar juara di partai putri yang akhirnya jatuh ke tangan Wang Xin dan Wang Xiaoli/Yu Yang.
Disitulah raihan gelar China berhenti. Di ketiga partai lainnya, gelar juara terbagi ke belahan dunia lainnya. Pasangan ganda campuran Denmark unggulan keempat, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen berhasil mengalahkan unggulan kedua asal China, Xu Chen/Ma Jin yang mengalahkan Tontowi Ahmad/Lilyana Natsir di semifinal. Mereka menang meyakinkan 21-17 dan 21-14.
Lalu China masih berpeluang mengambil gelar di ganda putra dengan lolosnya Fu Haifeng/Cai Yun ke final. Namun akhirnya, gelar di bawa pulang ke negeri ginseng setelah Jung Jae Sung/Lee Yong Dae menang 14-21, 21-15, dan 21-11.
Akhirnya, China yang mendominasi nomor final dengan memiliki enam finalis dari total 10 tempat yang ada akhirnya pulang hanya dengan dua gelar. Tiga gelar lainnya berpulang ke Denmark, Korsel, dan Malaysia yang memperolehnya melalui Lee Chong Wei yang menang 21-16, 21-11 dari Kenichi Tago (Jepang).
Inilah hasil final French Open Super Series tahun ini :MS: Lee Chong Wei (Malaysia) vs Kenichi Tago (Jepang): 21-16, 21-11
WS: Wang Xin (China) vs Li Xuerui (China): 21-15, 21-19
MD: Jung Jae Sung/Lee Yong Dae (Korsel) vs Fu Haifeng/Cai Yun (China): 14-21, 21-15, 21-11
WD: Wang Xiaoli/Yu Yang (China) vs Tian Qing/Zhao Yunlei (China): 26-24, 21-15
XD: Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark) vs Xu Chen/Ma Jin (China): 21-17, 21-14
(DC)