Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Jelang Sea Games 2011
08 November 2011
Jelang Sea Games 2011
 
 

Owi/ButetPesta akbar olahraga bangsa-bangsa se-Asia Tenggara, SEA Games tinggal menghitung hari. Cabang bulutangkis akan memperebutkan 7 emas. Merah putih pun membidik target empat medali emas. PB PBSI mengandalkan tunggal putra, ganda putra, beregu putra serta ganda campuran. Ganda campuran akan menurunkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir serta Muhammad Rijal/Debby Susanto, dimana tiga dari empat atlet ini adalah jebolan PB Djarum.

Ditemui di sela-sela ramah tamah dan pemberian motivasi oleh Andrie Wongso, Rijal yang baru kali pertama turun di SEA Games mengakui bahwa terpilihnya ia menjadi bagian tim adalah sebuah kesempatan yang tak ingin ia sia-siakan.

Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT atas kesempatan ini, saya harus bisa menggunakannya dengan baik,” paparnya.

Rijal sendiri belum lama ini diputuskan untuk bisa turun di SEA Games. Bersama dengan pasangannya, Debby Susanto, Rijal baru diputuskan masuk ke dalam tim sesaat setelah usai berlaga di Denmark Premier Super Series.

Saya diberi tahu akan membela tim saat masih di Paris, lumayan kaget tapi ya sekaligus senang,”

Rijal/Debby masuk kedalam tim untuk menggantikan Fran Kurniawan/Pia Zebadiah Bernadet yang menunjukkan performa menurun pasca berlaga di Piala Sudirman. Fran/Pia kerap tersingkir di babak-babak awal turnamen, dan hal ini pun berbuah dipisahnya Fran dengan Pia.

Rijal sendiri kini sudah fokus untuk siap memberikan permainan terbaiknya di pesta dua tahunan itu.

Ini kali pertama saya bermain di SEA Games. Saat ini persiapan sudah baik, tinggal saya bisa membawanya ke lapangan dan bermain sebaik mungkin, karena saya ingin bisa menciptakan all Indonesian final,” ujar perempat finalis Djarum Indonesia Open Super Series 2010 ini.

Cabang olah raga bulutangkis sendiri baru akan melakukan drawing untuk beregu pada Jum’at (11/11). Rijal sendiri tak turun di beregu campuran karena ia notabene adalah pemain ganda campuran. nomor beregu akan dipertandingkan pada 12 hingga 15 November, sementara perorangan akan berlangsung pada 16 hingga 19 November mendatang.

Selamat berjuang, Ayo Indonesia Bisa!