Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Irfan/Weni Tembus Final Malaysia Grand Prix Gold
06 Mei 2012
Irfan/Weni Tembus Final Malaysia Grand Prix Gold
 
 

Sektor ganda campuran yang dibina dibawah kepelatihan Richard Mainaky kembali menelurkan calon ganda potensial, mereka adalah Irfan Fadhilah/Weni Anggraeni yang berhasil menundukkan unggulan kedua untuk bisa berlaga di partai puncak Malaysia Grand Prix Gold 2012.


Di semifinal yang berlangsung kemarin (5/5), Irfan/Weni sanggup menyudahi perjuangan unggulan dua, Danny Bawa Chrisnanta/Yu Yan Vanessa Neo. Berbekal rangking 38 dunia, Irfan/Weni tak gentar dan berhasil mengajar bermain deuce di game pertama sebelum mereka akhirnya menang dengan 24-22.


Di game kedua, Irfan/Weni berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Mereka pun mencuri game kedua dengan 21-17. Kemenangan yang diraih Irfan/Weni ini mengobati kabar kurang bahagia dari pasangan Riky Widianto/Richi Dili Puspita yang harus menyerah dari unggulan pertama asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying yang mengirim pulang Riky/Richi dengan 21-18 di kedua game.


Laga final ini akan menjadi laga final pertama Irfan/Weni yang dipasangkan sejak 2009 lalu. Setelah sebelumnya pencapaian terbaik mereka adalah babak semifinal Osaka International Challenge 2012 pada bulan April lalu, dimana mereka menyerah ditangan ganda tuan rumah Takeshi Komura/Yonemoto Koharu unggulan ketiga diturnamen itu dengan 21-18, 17-21 dan 10-21.


Pertemuan final antara Irfan/Weni dengan Chan/Goh akan menjadi laga pertama. Pertandingan ini tentu tak akan mudah bagi Irfan/Weni, terlebih mereka berlaga dikandang lawan, dan sang lawan diatas kertas berada dirangking Sembilan, terpaut 29 angka dibanding mereka. Tetapi, jika mereka mampu bermain lepas dan tanpa beban, tak akan menutup kemungkinan bagi keduanya untuk meraih gelar pertamanya selama berkarir di Pelatnas. Selamat berjuang, Irfan/Weni!