Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Singapore Youth International 2012] Atlet U15 Lewati Rintangan Kedua
28 November 2012
[Singapore Youth International 2012] Atlet U15 Lewati Rintangan Kedua
 
 

Ramadhani Muhammad Zulkifli, Joyireh Avi Manasye, Ghaida Nurul Ghaniyu dan Putri Ayu Desiderianti yang bertanding di nomor U15 pada Li-Ning Singapore Youth International Series 2012, berhasil melewati rintangan kedua. Tiga di antaranya bahkan memperoleh kemenangan melalui straight game, dalam waktu kurang dari setengah jam.

Ramadhani Muhammad Zulkifli, tunggal putra PB Djarum, meraih kemenangan atas  Neo Wei Ren dari Singapura, dalam waktu 25 menit. Ia terus meninggalkan perolehan angka lawan tanpa kehilangan satu game pun, dengan 21-18 dan 21-16.

Menyusul langkah Zulfi, Joyireh yang mendapatkan bye di babak satu pun berhasil memenangkan pertandingan. Bertemu Seddrick Alwynn, asal Malaysia, Joyireh unggul jauh di game pertama dengan 21-9. Namun Joyireh tak bisa menggenapkan kemenangannya begitu saja. Ia harus tertahan sementara ketika Seddrick merebut game kedua dengan 21-18.

Usai berlaga selama 40 menit, Joyireh pun akhirnya kembali membalikkan keadaan dengan memastikan angka 21-11, di game penentu.

Di babak tiga, Zulfi akan menantang Zainuddin Ameer Amri asal Malaysia, yang menempati babak tiga tanpa harus bertanding usai mendapat bye dan lawan yang mengundurkan diri. Sedangkan Joyireh akan bertemu pemain negeri sakura, Jepang, Sato Yuki.

Sementara itu di nomor tunggal putri, Putri Ayu Desiderianti mengalahkan pemain Indonesia lainnya, Larasati Eti Sukma. Dengan skor 21-10 dan 21-18, Putri memastikan langkahnya di babak tiga dan akan bertemu pemain Indonesia lainnya Gregoria Mariska.

Tunggal putri PB Djarum lainnya, Ghaida akan melawan pemain Malaysia, S Kisona usai menumbangkan wakil tuan rumah Chung Shiqi, di babak dua. Ghaida membutuhkan waktu selama 30 menit, untuk memperoleh angka 21-13 dan 21-19, dan memastikan langkah di babak berikutnya. (NM)