Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [German Junior 2015] Gischa/Putri Melaju ke Perempat Final
07 Maret 2015
[German Junior 2015] Gischa/Putri Melaju ke Perempat Final
 
 

Unggulan teratas ganda putri German Junior 2015, Marsheilla Gischa Islami/Rahmadhani Hastiyanti Putri berhasil melangkah ke babak perempat final usai memenangkan laga babak 16 besar pada Jumat (6/3) malam waktu setempat.

Gischa/Putri – begitu mereka akrab disapa – mendapat bye di babak pertama, dan berjumpa dengan wakil Denmark, Julie Dawall Jakobsen/Ditte Soby Hansen. Di laga perdana mereka di Sportarena, Berlin mereka sudah harus bekerja keras. Meski berhasil menang dalam dua game langsung, skor mencatat pertarungan ini berlangsung sengit. Juara Kejuaraan Nasional (Kejurnas) ganda taruna putri PBSI 2014 ini baru bisa menang dengan 21-18 dan 21-19.

“Di pertandingan tadi kami mencoba untuk terus menekan lawan terlebih dahulu, karena kalau kami yang harus dipaksa bertahan, malah pertahanan kami yang jebol,” ujar Gischa kepada pbdjarum.org.

Di babak perempat final yang akan digelar hari ini (7/3) siang waktu setempat, Gischa/Putri akan berhadapan dengan wakil Korea, Ye Jin Choi/Na Ra Jang. Menyikapi perjumpaannya ini, Gischa mengaku harus lebih waspada.

“Kalau menghadapi pemain Korea sebisa mungkin kami harus bermain safe dan harus lebih siap lagi,” pungkasnya.

Gischa/Putri melangkah ke perempat final bersama rekan sesama PB Djarum, Mychelle Christine Bandaso/Serena Kani serta Nisak Puji Lestari/Rika Rositawati. Nisak/Rika yang diunggulkan ditempat 3/4 melangkah ke perempat final setelah menang 21-16 dan 21-18 atas wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida. (IR)