Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Badminton Asia Junior Championships 2023] Adrian/Felisha Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1
11 Juli 2023
[Badminton Asia Junior Championships 2023] Adrian/Felisha Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1
 
 

Tim Indonesia sementara tertinggal 0-1 dari Jepang di babak final BNI Badminton Asia Junior Championships 2023, Selasa (11/7). Hasil ini menyusul kekalahan ganda campuran Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu dari Daigo Tanioka/Maya Taguchi di partai pertama.

Berlaga di GOR Amongraga, Yogyakarta, Adrian/Felisha kalah dua game langsung dengan 8-21, 20-22. Adrian/Felisha mengaku kaget dengan pola permainan lawan. Di samping itu, keduanya juga kesulitan dengan kondisi angin dan shuttlecock yang mereka rasa berbeda dari sebelumnya.

“Walaupun kami kalah, tapi kami sudah mencoba yang terbaik. Di game pertama kami kaget dengan pola yang seperti itu, dengan kondisi angin dan shuttlecock yang berbeda dengan hari kemarin. Pola lawan menyulitkan buat kami, jadi kami menyesuaikannya agak lambat. Dia menggunakan pola satu-satu. Jadi misalnya kami memberikan serangan, mereka buka lagi, dimentahin lagi. Shuttlecock lambat dan nggak ada angin. Jadi pukulan kami nggak ada rasanya,” terang Felisha panjang lebar.

Meski kalah pasangan debutan ini mengaku sudah memberikan yang terbaik. Setelah kalah cukup jauh di game pertama, Adrian/Felisha mencoba mengimbangi lawan di game berikutnya. Sayang akhirnya, mereka masih harus mengakui keunggulan Tanioka/Taguchi dengan skor ketat 20-22.

“Pelatih tadi bilang untuk menaikkan hawa dan semangat terus. Main sebisa yang kami bisa, karena kan kondisinya nggak enak. Di game kedua karena kami menang angin, pukulan kami lebih ada powernya. Kami mencoba menyerang dan mengimbangi, walaupun hasilnya tetap kalah,” ungkap Felisha.

Selanjutnya di partai kedua, pertandingan akan mempertemukan Mutiara Ayu Puspitasari dengan juara dunia junior 2022, Tomoka Miyazaki. Adrian/Felisha berharap, rekan-rekannya setelah ini bisa memberikan kemenangan dan merebut poin untuk Indonesia.

“Semoga teman-teman lain tetap bisa memberikan yang terbaik. Mau menang, mau kalah yang penting kita berusaha dulu,” kata Adrian. (NAF)