Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia Open 2024] Gregoria Melangkah ke Babak Dua
10 Januari 2024
[Malaysia Open 2024] Gregoria Melangkah ke Babak Dua
 
 

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melangkah ke babak dua Petronas Malaysia Open 2024. Mengawali langkahnya di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Gregoria mengalahkan Natsuki Nidaira (Jepang). Gregoria mengaku sempat merasa belum terlalu nyaman di laga pembukanya. Hal ini menyebabkan ia harus berjuang dalam tiga game sebelum akhirnya merebut kemenangan 20-22, 21-18, 21-14.

“Di game pertama saya belum terlalu nyaman dengan pola permainan lawan karena dia punya pertahanan yang sangat bagus. Bahkan di game kedua pun masih bisa dibilang tidak cukup cepat untuk menguasai keadaan,” kata Gregoria usai laganya, Rabu (10/1).

“Saya mencoba mengurangi kesalahan-kesalahan sendiri dan lebih tahan di relinya. Di game ketiga terlihat lawan mulai tidak enak dengan apa yang saya lakukan, itu jadi sangat menguntungkan,” lanjutnya.

Gregoria bersyukur bisa melewati babak pertama dengan kemenangan. Ia pun kini bersiap untuk menghadapi lawan berikutnya, pemain tuan rumah, Goh Jin Wei. Pertemuan ini akan menjadi yang ketujuh buat mereka di lapangan pertandingan.

Lebih lanjut Gregoria juga menyebutkan, dirinya ingin mengatur fokus secara maksimal dalam perburuan poin menuju Olimpiade Paris 2024. Ia berharap bisa terus tampil baik dan konsisten di setiap pertandingan yang diikuti.

“Pastinya karena tahun ini tahun yang penting, tahunnya Olimpiade, motivasi saya untuk membuktikan ke diri sendiri pastinya lebih. Melihat penampilan saya di tahun sebelumnya yang cukup baik dan saya tidak mau sampai di situ saja jadi saya mau bawa kerja yang lebih lagi tapi dengan tenang, dengan rileks,” jelas Gregoria. (NAF)