Desandha Vegarani Putri
18 Juli 2017

Tunggal dewasa putri asal PB Djarum, Desandha Vegarani Putri berhasil menghentikan langkah pemain asal Tangkas Intiland, Novia Rahmawati pada laga pertama Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Premier Li Ning Jawa Barat Open 2017 bertempat di GOR KONI, Bandung, Selasa (18/7) tadi.

10 November 2016

Pebulutangkis putri Indonesia Desandha Vegarani Putri masih terus melaju di kejuaraan bulutangkis World Junior Championships 2016 yang berlangsung di Bilbao, Spanyol. Pemain binaan PB Djarum ini melewati babak ketiga kemarin (9/11) dengan mengalahkan pemain asal Estonia Kasti Kreeet Marran. Di dua game yang di mainkan, Deshanda seperti maih belum nemenui kesulitan. Ia bisa menang jauh dan memberikan lawan angka dibawah sepuluh dengan kedudukan akhir 21-9, 21-6.

09 November 2016

Belum terlalu sulit bagi pemain putri Indonesia Desandha Vegarani Putri untuk melangkah ke babak ketiga pada kejuaraan bulutangkis World Junior Championships 2016. Usai mendapat bye di babak pertama, pemain besutan PB Djarum ini menekuk wakil dari Mexico, Nicole Marquez di babak kedua. Hanya butuh waktu dua puluh satu menit bagi Desandha untuk melangkah ke babak ketiga dengan kedudukan akhir 21-4, 21-8.

06 Oktober 2016

Perjalanan atlet muda Desandha Vegarani Putri sampai bergabung di Pelatnas PBSI di Cipayung tidak semudah yang dibayangkan orang.

06 Oktober 2016

Sudah hampir tujuh tahun sejak Mychelle Chrystine Bandaso mulai bergabung dan berlatih sebagai atlet bulutangkis PB DJARUM.

24 September 2016

Juara Kejuaraan Nasional (Kejurnas) 2015 lalu, Desandha Vegarani Putri tengah melakoni penampilan pertamanya di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat 2016. Sukses meraih perunggu di nomor beregu untuk Jawa Tengah (Jateng) kini Desandha akan berjuang di nomor perorangan.

TENTANG DESANDHA VEGARANI PUTRI
Tempat/Tgl. Lahir : Karanganyar, 18 Desember 1998
Email : desandhaputri@gmail.com
Tahun Bergabung : 2012
Kategori Pertandingan : Tunggal Putri
Tangan (Kiri/Kanan) : Kanan
Tinggi Badan : 164
Bagaimana mengawali karir bulu tangkis :

Melihat kakak-kakak saya latihan, akhirnya disuruh latihan juga oleh Ayah saya