Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Daihatsu Japan Open 2024] Menang dari Ganda India, Rehan/Lisa ke Babak Kedua
20 Agustus 2024
[Daihatsu Japan Open 2024] Menang dari Ganda India, Rehan/Lisa ke Babak Kedua
 
 

Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil melewati babak pertama pada kejuaraan Daihatsu Japan Open 2024 yang berlangsung hari ini (20/8) di Yokohama Kanagawa, Jepang. Rehan/Lisa unggul atas wakil dari negara India, Satish Kumar Karunakaran/Aadya Variyath dalam dua game 21-10, 21-18.

Rehan rupanya masih perlu adaptasi lebih lama dengan kondisi lapangan dan shutlecock. Ia merasa shutlecock yang digunakan sedikit lambat. Tak hanya itu saja, ia dan Lisa merasa ada hembusan angin pada lapangan yang digunakan.

“Alhamdulillah bisa menang di pertandingan pertama. Meski begitu permainan saya belum enak. Masih meraba-raba karena laju shuttlecock sedikit lambat dan ada hembusan angin. Jadi, tadi mainnya belum maksimal,” ujar Rehan seperti yang disampaikan kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

“Cuma pertandingan tadi itu saya manfaatkan sebagai pelajaran menghadapi pertandingan berikutnya. Kami harus tahu bagaimana karakter shuttlecock dan kondisi lapangannya sehingga permainannya bisa keluar semua,” tambahnya.

“Tadi di gim pertama, pola mainnya sebenarnya sudah benar. Kami berada di posisi menang angin. Sementara lawan juga kesulitan, terbukti poinnya berbeda jauh,” ucap Lisa.

“Di gim kedua memang lebih ketat. Saat kejar-kejaran poin, kami ubah pola permainannya. Kalau terus mengikuti pola lawan dengan bermain panjang dan dalam posisi kalah angin, kami bakal keteteran,” sambung Lisa.

Di babak kedua, rehan/Lisa akan menantang unggulan keenam asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Rehan merasa perlu cepat beradaptasi pada babak kedua.

“Apalagi lawan yang bakal dihadapi di babak kedua, Tang/Tse juga tidak gampang. Kami tidak pernah menang juga. Makanya saya ingin main all out dan tidak usah berpikir harus menang tetapi main terbaik saja dulu,” lanjutnya.

Rehan/Lisa menjadi satu-satunya wakil merah putih yang tersisa. Pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja gagal menemani Rehan/Lisa ke babak kedua, akibat kalah di babak pertama ditangan pasangan dari Thailand, Ruttanapak Outphong/Jhenicha Sudjaipraparat dengan skor akhir 17-21, 21-15, 17-21. (AR)